Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kurangi Kesedihan, 3 Anak Nikita Mirzani Tak Diajak Lihat Sidang Kasus Pencemaran Nama Baik

Artis Nikita Mirzani menjalani sidang perdana kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Serang hari ini. Ketiga anaknya tak hadir.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kurangi Kesedihan, 3 Anak Nikita Mirzani Tak Diajak Lihat Sidang Kasus Pencemaran Nama Baik
Kolase Tribunnews
Nikita Mirzani (kiri) Lolly (kanan) putri sulungnya.Artis Nikita Mirzani menjalani sidang perdana kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Serang hari ini. Ketiga anaknya tak hadir. 

TRIBUNNEWS.COM  - Artis Nikita Mirzani menjalani sidang perdana kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri (PN) Serang pada Senin (14/11/2022).

Nikita Mirzani tidak didampingi ketiga anaknya saat menjalani sidang.

Ketiga anak Nikita Mirzani, yaitu Laura Meizani Nasseru Asry, Azka Raqilla Mawardi, dan Arkana Mawardi sengaja tak hadir dengan alasan psikis.

Baca juga: Nikita Mirzani Jalani Sidang, Kuasa Hukum Sebut Kerugian Dito Mahendra Jadi Poin Penting Dakwaan

Hal itu diungkap oleh Pujiyanto, sahabat Nikita Mirzani.

"Kakak Loli (Laura Meizani,-red), kebetulan tidak bisa hadir," ujarnya ditemui di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Serang pada Senin (14/11/2022).

Menurut dia, kehadiran ketiga anak itu dikhawatirkan akan memberikan tekanan psikis kepada Nikita Mirzani. Sehingga diputuskan untuk tidak hadir ke ruang sidang.

"Tidak mungkin tega. Kami mengurangi kesedihan kalau ada anak bagaimana nanti. Nanti akan sedih," tambahnya.

Berita Rekomendasi

Tampil Modis

Nikita Mirzani tampil modis saat dijemput Kejaksaan Negeri Serang untuk sidang pada Senin (14/11/2022).

Diketahui, sidang Nikita Mirzani atas kasud dugaan pencemaran nama baik digelar hari ini di Pengadilan Negeri (PN) Serang.

Baca juga: Sidang Nikita Mirzani Digelar Hari Ini, Petugas Sempatkan Geledah Ruang Tahanan untuk Cari Narkoba

Berdasarkan pemantauan TribunBanten.com, Nikita Mirzani didampingi pegawai Kejari Serang saat keluar dari Rutan Serang sekitar pukul 09.28 WIB.

Sambil tersenyum, Nikita Mirzani keluar menuju mobil hijau bertuliskan mobil tahanan Kejaksaan Negeri Serang bernomor poisi A 1314 AZ.

Lolly memberikan pembelaan kepada Nikita Mirzani. Hingga Lolly merasa tidak terima jika Nikita dibully oleh warganet terus menerus.
Lolly memberikan pembelaan kepada Nikita Mirzani. Hingga Lolly merasa tidak terima jika Nikita dibully oleh warganet terus menerus. (Instagram @seanmikaelalexander @nikitamirzanimawardi)

Nikita sempat memuji mobil baru yang akan dinaikinya itu.

"Wah mobilnya baru, baru mobilnya," kata Nikita saat memasuki mobil tahanan.

Halaman
123
Sumber: Tribun Banten
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas