Unggahan Terakhir Syabda Perkasa Belawa, Tunjukkan Medali Emas Iran International Challenge 2023
Unggahan terakhir Syabda Perkasa Belawa di Instagram, ramai ucapan duka. Dalam unggahan itu, terlihat Syabda memamerkan medali.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.com - Atlet bulu tangkis tunggal putra, Syabda Perkasa Belawa, meninggal dunia dalam kecelakaan maut di Tol Pemalang, Jawa Tengah, Senin (20/3/2023).
Tak hanya Syabda Perkasa Belawa, ibu sang atlet, Anik Sulistyowati, juga meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut.
Menyusul kabar meninggalnya Syabda Perkasa Belawa, unggahan terakhir pria berusia 21 tahun ini diserbu warganet.
Banyak yang tak percaya mengetahui Syabda meninggal dunia.
"Syabda baik-baik aja 'kan? Soalnya ada berita, semoga nggak benar ya," tulis akun @yhana_rhambu.
"Berita yang lagi rame itu benar guys? Konfirmasi dong, siapapun," ujar akun @dlardano.
Baca juga: Fakta-fakta Syabda Perkasa Belawa Tewas Kecelakaan: Kondisi Terakhir hingga Kronologi
Diketahui, Syabda terakhir kali mengunggah foto di Instagramnya, @syabdaperkasa, pada 7 Februari 2023 lalu.
Foto itu memperlihatkan momen Syabda memamerkan medali emas nomor satu dan sertifikat partisipasi dari Iran International Challenge 2023.
Lewat unggahannya itu, Syabda mengungkapkan rasa bersyukurnya karena telah berhasil meraih hasil maksimal dalam pertandingan tersebut.
"Iran International Challenge 2023
Alhamdulillah, terima kasih buat yang mendukung dan selalu mendoakan baik.
Terima kasih juga keluarga besar @indonesiaintehran dan Pak Dubes yang sudah banyak membantu dan selalu datang mendukung tim Indonesia bertanding.
Keep moving forward, let's go!" tulis Syabda kala itu, dikutip Tribunnews.com.
Unggahan Syabda lainnya, yang mengabadikan momen dirinya bersama sang ibu, juga dibanjiri ucapan duka.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.