Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

3 Atlet Bulu Tangkis Meninggal di Lapangan, Termasuk Zhang Zhi Jie Pemain Tiongkok

Berikut ini tiga atlet bulu tangkis yang meninggal di lapangan, berdasarkan rangkuman Tribunnews.com.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Sri Juliati
zoom-in 3 Atlet Bulu Tangkis Meninggal di Lapangan, Termasuk Zhang Zhi Jie Pemain Tiongkok
Kolase Tribunnews.com
(Kiri-kanan) Atlet bulu tangkis Rian Sukmawan, Markis Kido, dan pemain Tiongkok Zhang Zhi Jie. 

Markis Kido diketahui dimakamkan di TPU Kebon Nanas, Jakarta Timur.

Pemakamannya dihadiri legenda dan atlet bulu tangkis senior, termasuk Tontowi Yahya dan Hendra Setiawan.

3. Zhang Zhi Jie

Zhang Zhi Jie pebulutangkis muda China.
Zhang Zhi Jie pebulutangkis muda China. (cctv)

Zhang Zhi Jie, yang baru berusia 17 tahun, meninggal dunia saat bertanding melawan pemain Jepang, Kazuma Kawano, dalam kompetisi Asian Junior Badminton Mixed Team Championships di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (30/6/2024) malam.

Ia tiba-tiba terjatuh ke lantai dan mengalami kejang-kejang saat skor menyentuh 11-11.

Tim medis lantas membawa Zhang ke rumah sakit terdekat, tapi nahas nyawanya tak tertolong.

"Zhang Zhi Jie, pemain tunggal dari Tiongkok, pingsan di lapangan saat pertandingan pada malam hari," kata perwakilan Asian Badminton dan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBS) dalam keterangan bersama, Senin (1/7/2024), dikutip dari SCMP.

"Dia dilarikan ke rumah sakit dan meninggal dunia pada pukul 23.30 waktu setempat," imbuh mereka.

Berita Rekomendasi

Atas meninggalnya Zhang, pihak Asian Badminton, PBSI, dan panitia penyelenggara menyampaikan bela sungkawa.

"Asian Badminton, PBSI, dan panitia penyelenggara sangat sedih dan menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya kepada orang tua Zhang, keluarga, dan Persatuan Bulutangkis China."

"Dunia bulu tangkis telah kehilangan pemain berbakat," tutup pernyataan itu.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Selamat Jalan Rian Sukmawan

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Abdul Majid, TribunJateng.com, Kompas.com)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas