Widodo C Putro Jagokan Brasil di Piala Dunia 2022, Ini Alasannya
Widodo Cahyono Putro tak mau ketinggalan memberikan prediksinya pada perhelatan Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Bhayangkara FC, Widodo Cahyono Putro tak mau ketinggalan memberikan prediksinya pada perhelatan Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar.
Widodo menilai perhelatan Piala Dunia kali ini, tim Brasil lah yang akan keluar sebagai juara.
Menurut eks pemain Timnas Indonesia tersebut, Brasil akan tampil lebih padu lantaran dihuni pemain-pemain berkualitas di setiap posisinya.
“Sepak bola ini sekarang sudah berkembang di semua negara. Tapi kalau saya melihat Brasil punya peluang. Alasannya Brasil permainan sepakbolanya sangat bagus,” kata Widodo.
“Saya suka Brasil pemainnya banyak bermain di liga top dan pemain dari liga domestik juga bagus-bagus. Kekuatan Brasil tetap nomor satu,” sambungnya.
Senada dengan Widodo, pemain tengah Bhayangkara FC, Hargianto juga menjagokan Brasil.
Bahkan, gelandang berusia 26 tahun tersebut, sudah menyukai Tim Samba sejak memenangi Piala Dunia 2002. Saat itu, Brasil sukses mengandaskan perlawanan Jerman dua gol tanpa balas.
“Saat Brasil juara terakhir kali, saya masih kecil yaitu di Piala Dunia 2002. Saat itu juara dan selepas dari situ saya suka sekali dengan Brasil. Saya rasa di Piala Dunia tahun ini Brasil bisa juara lagi,” ungkap Hargianto.
Tidak hanya secara tim, dirinya juga menyukai sosok gelandang bertahan Brasil, Casemiro.
Hargianto semakin terkesan dengan eks pemain Real Madrid itu setelah musim ini memutuskan bergabung dengan klub idolanya Manchester United.
“Saya suka Casemiro. Karena mungkin dia lagi disorot. Selain suka MU dan nonton MU, sekarang gelandang bertahan yang bermainnya sangat baik sudah sedikit. Mungkin Casemiro salah satu yang terbaik,” pungkasnya.