News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BUMN Award 2022 Jadi Momentum Perusahaan Pelat Merah Tingkatkan Brand Equity

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Founder & CEO The Iconomics Bram S. Putro.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - The Iconomics kali keempat menggelar BUMN Awards 2022 yang diikuti perusahaan pelat merah dan anak usahanya.

Penghargaan yang berlangsung pada 27 Oktober 2022 malam ini juga bagian dari rangkaian kegiatan The Iconomics BUMN Forum 2022 yang kegiatannya berupa seminar.

Founder & CEO The Iconomics Bram S. Putro menyampaikan BUMN Award 2022 sekaligus menjadi momentum perusahaan pelat merah untuk meningkatkan brand equity dan corporate communications material.

Baca juga: Anggota Komisi VI DPR Nilai Holding BUMN Jadi Lokomotif Kebangkitan Ekonomi Masa Depan

"Latar belakang kegiatan ini pertama, mempopulerkan role model yang telah dikembangkan perusahaan BUMN yang meraih penghargaan ini, kedua untuk mendorong semakin banyaknya perusahaan-perusahaan BUMN yang memperhatikan pentingnya brand equity," kata Bram dalam pidatonya, dikutip Sabtu (29/10/2022).

Bram menjelaskan beberapa kriteria yang menjadi penilaian adalah desain yang materinya diharapkan menunjukkan segi artistik dan kreativitas, alur konten yang materinya diharapkan menunjukkan runtunan yang logis dan mudah dipahami.

Selain itu juga materi narasi materi diharapkan menunjukkan ketepatan penyampaian dan gaya bahasa yg mengangkat institusi.

"Melalui kegiatan ini kami turut mendorong citra/image perusahaan-perusahaan BUMN dan anak BUMN," tukasnya.

Dalam The Iconomics BUMN Forum 2022 turut hadir para pembicara antara lain Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso, Direktur Utama Indonesia Re Benny Waworuntu, perwakilan dari Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional, Kementerian Koordinasi Bidang Perekonomian, Kepala Staf Kepresidenan, Perhumas, Telkom Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, dari Rajawali Foundation.

Adapun penghargaan BUMN Awards 2022 ini telah melalui serangkaian kegiatan untuk melahirkan para peraih penghargaan.

Pada Brand Equity Award terdiri dari penghargaan berdasarkan Most Popular Brand, Best Brand Image, dan Best Social Economy Contribution Perception.

Mereka dipilih berdasarkan survei online kepada 10.000 responden di 10 kota besar di Indonesia.

Adapun Corporate Communications Award diberikan untuk tiga materi komunikasi korporat, yakni annual report 2021, company profile video, dan company profile cetak dengan pemilihan skor penilaian tertinggi di kelompok industri nya masing-masing.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini