News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

50 Tahun di Indonesia, Toray Industries Inc Ingin Jadikan 'Jembatan Emas' Indonesia-Jepang

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tahun 2023 mendatang Toray Industries Inc akan mencapai usia 50 tahun di Indonesia. Toray ingin menjadikan dirinya sebagai jembatan emas bagi hubungan yang lebih baik lagi antara Indonesia dan Jepang. Foto salah satu visi Toray Industries Inc. dalam situs utamanya.

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Tahun 2023 mendatang Toray Industries Inc akan mencapai usia 50 tahun di Indonesia.

Toray Industries Inc ingin menjadikan dirinya sebagai 'jembatan emas' bagi hubungan yang lebih baik lagi antara Indonesia dan Jepang.

Baca juga: Toray Group Jepang Luncurkan Program Project AP-G 2022 Untuk Pertumbuhan Sehat Berkelanjutan

"Hubungan kedua negara sudah baik selama ini. Namun peran kami Toray Industries Inc. ingin lebih baik lagi dari waktu ke waktu dengan Indonesia sehingga dapat menjembatani "emas" bagi kedua negara di usia 50 tahun berdirinya Toray di Indonesia," ungkap seorang eksekutif Toray yang tak mau disebutkan identitasnya kepada Tribunnews.com, Jumat (28/10/2022).

Toray yang didirikan tahun 1926 di Jepang, memiliki penjualan net sedikitnya 2 triliun yen dan memiliki 10 perusahaan di Indonesia.

Masing-masing adalah PT Toray Industries Indonesia, PT Toray International Indonesia, PT Acryl Textile Mills, PT Century Textile Industry Tbk, PT Easterntex, PT Indonesia Synthetic Textile Mills, PT Indonesia Toray Synthetics, PT Toray Polytech Jakarta, PT TI Matsuona Winner Industry dan PT Petnesia Resindo.

"Banyak sekali kegiatan yang akan kita lakukan di Indonesia, apalagi berbarengan juga menjadi 65 tahun hubungan persahabatan Indonesia-Jepang di tahun 2023 mendatang," tambahnya.

Toray ingin memberikan nilai tambah serta kebahagiaan bagi rakyat Indonesia dengan keberadaannya saat ini memiliki 10 perusahaan dan dua pabrik utamanya yang bergerak di bidang "Fibers dan Tekstil" serta satu pabrik lagi di bidang "Resins dan Chemicals."

"Pendapatan Toray pun paling besar dari Asia saat ini dibandingkan di Jepang," ujarnya.

Dari laporan keuangannya per 31 Maret 2022, 42 persen pendapatan dari Asia, 40 persen dari Jepang dan 18 persen dari Eropa, Amerika dan lainnya.

"Sesuatu yang memiliki nilai positif serta nilai tambah sedang kita pikirkan untuk perayaan tahun depan. Yang pasti akan ada jumpa pers khusus di Indonesia untuk peringatan yang sangat berharga tersebut," ungkapnya.

Baca juga: Jepang Siap Umumkan Paket Ekonomi Besar untuk Meredam Inflasi

Toray yang telah memiliki usaha di 29 negara di dunia saat ini ingin lebih bermanfaat bagi kehidupan dunia seperti diungkapkan Presiden Akihiro Nikkaku belum lama ini.

"Toray Group akan melanjutkan untuk menempatkan nilai besar pada tanggung jawab sosial perusahaan kami dan memperhatikan pencegahan kecelakaan kerja, dan pelestarian lingkungan, serta perhatian bagi etika perusahaan dan kepatuhan hukum sebagai prioritas manajemen puncak dengan menawarkan produk dan layanan yang bermanfaat bagi masyarakat," papar Nikkaku.

"Kami berharap untuk membalas niat baik yang ditawarkan kepada kami selama ini dan dapat memenuhi harapan para pemangku kepentingan kami pada akhirnya," ujarnya.

Berbagai bidang usaha telah dilakoni Toray.

Tak hanya tekstil saja, tetapi juga perumahan dan bidang rekayasa serta produk lainnya.

Demikian pula pengolahan air dan lingkungan, bidang farmasi dan produk medis, materi elektronik dan informasi.

Belum lagi di bidang bahan komposit serat karbon Film Resin yang cukup besar peran Toray di dalamnya serta bahan kimia serat dan tekstil pada umumnya.

Serat karbon Toray digunakan untuk sayap utama model 777X yang baru dikembangkan menggunakan serat karbon yang terus dikembangkan lebih lanjut untuk masa depan untuk kendaraan udara dan luar angkasa.

Toray merupakan perusahaan pertama di dunia melakukan riset carbon fiber tahun 1961 lalu, mulai produksi 1971 untuk pesawat terbang guna dapat mengurangi berat pesawat terbang serta meningkatkan kualitas lingkungan cabin pesawat.

Carbon fiber Toray pertama disetujui sebagai primary structural material untuk Boeing 777 tahun 1990.

Kemudian dipakai pula untuk sayap utama pesawat terbang, fuselage buntut pesawat terbang dan berbagai bagian dari pesawat Boeing 787 menjadikan beban pesawat (structural weight) berkurang sekitar separuhnya.

Menurut Nikkaku, ada 3 strategi Toray saat ini. Pertama adalah ekspansi global dalam mengembangkan bidang bisnis khususnya lingkungan hidup dan penemuan bidang kehidupan (Life Innovation).

Kemudian memperkuat daya saing dalam persaingan persaingan, kepuasan konsumen memberikan nilai tambah, serta memperkuat kompetensi lingkungan kerja hingga penjualan dan produksi.

Dan yang ketiga adalah memperkuat fondasi manajemen dengan perkuat struktur finansial meningkatkan efisiensi, serta restrukturisasi pertumbuhan yang masih lemah serta bisnis yang masih kecil pendapatannya.

Produksinya yang dapat dibanggakan mulai tahun 1927 dimulai dengan pembuatan Rayon Yarn.

Kemudian pada tahun 1942 membuat Polyamide fiber AMILAN Toray Nylon . Tahun 1977 membuat Hemodialyzer Filtryzer.

Lalu tahun 1979 membuat pelat cetak offset tidak memerlukan air peredam yang terkenal dengan merek Toray Waterless Plate.

Tahun 1991 membuat contact lens Breath-O. Tahun 1980 membuat Elemen membran Reverse Osmosis.

Menyusul tahun 1982 membuat film carrier tape.

Tahun 1990 membuat CFRP (Plastik diperkuat-grafit) untuk bahan struktural utama di pesawat terbang.

Tahun 2000 membuat PDP (Plasma Display Panel) rear panel dan CFRP untuk suku cadang kendaraan bermotor.

Tahun 2003 membuat CFRP untuk sasis PC super ringan dan kekakuan (rigidity) tinggi.

Tahun 2006 membuat DNA (chip) microarray 3D-Gene.

Lalu tahun 2009 membuat Obat Perbaikan Pruritus Oral REMITCH.

Berlanjut tahun 2015 membuat ablasi kateter untuk kateter balon panas fibrilasi atrium.

Dan tahun 2014 membuat bahan fungsional yang memungkinkan pengukuran biodata hitoe.

Tahun 2017 membuat rapros kedokteran hewan dan berikutnya tahun 2019 membuat bahan poliester sentuhan halus baru dinamakan Kinari.

Sementara itu untuk info lengkap terkait beasiswa, upaya belajar bahasa Jepang yang lebih efektif serta belajar gratis di sekolah bahasa Jepang, silakan email: info@sekolah.biz dengan subject: Belajar bahasa Jepang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini