News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Trending

Hanya Gara-gara Story Instagram, Mahasiswi Rusia Ditahan dan Dianggap Teroris

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Nanda Lusiana Saputri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mahasiswi Rusia, Olesya Krivtsova harus menerima hukuman penjara 10 tahun hanya karena postingan di story Instagramnya.

TRIBUNNEWS.COM - Seorang mahasiswi di Rusia ditahan polisi hanya karena unggahan story di Instagram.

Mahasiswi bernama Olesya Krivtsova ini harus menjadi tahanan rumah agar polisi dapat memantau pergerakannya.

Olesya ditahan hanya karena unggahan antiperang di story Instagramnya.

Salah satu unggahan yang disorot kepolisian Rusia adalah ledakan jembatan Krimea pada Oktober lalu.

"Saya memposting story Instagram tentang jembatan itu," kata Olesya kepada BBC.

"Merefleksikan bagaimana orang Ukraina senang dengan apa yang telah terjadi," lanjutnya.

Baca juga: Perang Rusia-Ukraina: Pemimpin NATO Bertemu di Brussels - Wagner Buat Kemajuan di Sekitar Bakhmut

Drama dimulai ketika Olesya membagikan kiriman temannya tentang perang.

"Saya sedang berbicara ditelepon dengan ibu saya," kenang Olesya.

"Ketika saya mendengar pintu depan dibuka, banyak polisi masuk."

"Mereka mengambil telepon saya dan meneriaki saya untuk berbaring di lantai," ungkap Olesya.

Olesya dituduh membenarkan terorisme dan mendiskreditkan angkatan bersenjata Rusia.

Baca juga: Rusia Libatkan 300 Prajuritnya untuk Evakuasi Korban Gempa Bumi di Suriah

Atas perlakuannya, Olesya harus menghadapi hukuman 10 tahun penjara.

"Saya tidak pernah membayangkan ada orang yang bisa mendapatkan hukuman penjara yang begitu lama karena memposting sesuatu di internet," kata Olesya.

"Saya telah melihat laporan vonis gila di Rusia, tetapi saya tidak terlalu memperhatikan dan terus berbicara," lanjutnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini