News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Putin Tiba di Beijing Pagi Ini, Dijadwalkan Bertemu Xi Jinping Besok untuk Perkuat Kemitraan

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di Bandara Internasional Ibu Kota Beijing untuk menghadiri Forum Belt and Road Ketiga di Beijing pada 17 Oktober 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di Beijing pada Selasa (17/10/2023), hari ini.

Tujuan Putin berkunjung ke Beijing bertemu dengan Presiden China, Xi Jinping untuk menunjukkan kemitraan 'tanpa batas' antara Tiongkok dan Rusia.

Tidak hanya itu, kunjungan Putin ke Beijing adalah sebagai bentuk dukungan terhadap inisiatif Belt and Road yang diusung pemimpin Tiongkok Xi Jinping untuk membangun infrastruktur dan memperluas pengaruh Tiongkok di luar negeri.

Mengutip dari Daily Mail, Putin dan rombongan terbang ke Bandara Internasional Ibu Kota Beijing pada Selasa pagi.

Ini merupakan sebuah perjalanan luar negeri yang sangat jarang dilakukan oleh Putin.

Putin dijadwalkan mengadakan pertemuan bilateral dengan para pemimpin Vietnam, Thailand, Mongolia dan Laos hari ini sebelum pertemuannya dengan Xi besok.

Baca juga: Vladimir Putin Kecam Ekspansi NATO ke Timur, 5 Kali Ingkar Janji pada Rusia

Ketika ditanya oleh para wartawan pada hari Jumat mengenai kunjungannya, Putin mengatakan bahwa kunjungan tersebut akan mencakup pembicaraan mengenai proyek-proyek terkait Belt and Road, dikutip dari AP News.

Menurutnya, Moskow ingin kaitkan dengan upaya-upaya aliansi ekonomi negara-negara bekas Uni Soviet yang sebagian besar berlokasi di Asia Tengah untuk 'mencapai tujuan bersama'.

Tujuan Pertemuan Putin dan Xi Jinping

Putin mengatakan dia dan Xi juga akan membahas peningkatan hubungan ekonomi dan keuangan antara Moskow dan Beijing.

Beijing dan Moskow memiliki ikatan finansial di bidang energi, teknologi tinggi, dan industri keuangan.

Tiongkok juga semakin penting sebagai tujuan ekspor Moskow.

Presiden Rusia Vladimir Putin (ke-4 dari kanan) tiba di Bandara Internasional Ibu Kota Beijing pada Selasa (17/20/2023) (Parker Song / POOL / AFP)

Baca juga: Vladimir Putin Kecam Ekspansi NATO ke Timur, 5 Kali Ingkar Janji pada Rusia

Direktur Carnegie Russia Eurasia Center, Alexander Gabuev mengatakan pandangan Tiongkok tentang Rusia.

“Rusia adalah tetangga yang aman dan ramah, merupakan sumber bahan baku yang murah, merupakan dukungan bagi inisiatif Tiongkok di panggung global dan juga merupakan sumber teknologi militer, beberapa di antaranya tidak dimiliki Tiongkok," jelasnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini