Kamp pengungsi di Deri el-Balah, Gaza tengah, Palestina dilanda hujan lebat disertai angin pada Rabu (13/12/2023)
Warga Palestina yang mengungsi dari Gaza utara terpaksa meminta pakaian dan mengetuk pintu rumah orang-orang yang tempat tinggalnya tidak dibom.
Hujan lebat di wilayah Gaza menambah kekhawatiran akan penyebaran penyakit di tempat penampungan yang penuh sesak dan tidak memiliki fasilitas pembuangan limbah yang memadai.
Dikutip dari Al Jazeera, Kementerian Kesehatan wilayah Palestina melaporkan penyakit menular sedang menyebar di Gaza.
Lebih dari 360.000 kasus infeksi telah ditemukan di antara 1,9 juta orang yang mengungsi akibat serangan militer Israel.
Baca juga: AS dan Israel Makin Dikucilkan Dunia, Sekutu AS Malah Dukung Gencatan Senjata di Gaza
Dalam laporan situasi terbaru mengenai kondisi di Gaza, Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan PBB melaporkan kasus meningitis, cacar air, penyakit kuning, dan infeksi saluran pernapasan atas.
Israel ledakkan gedung sekolah
Pada Selasa (12/12/2023), pasukan Israel meledakkan gedung sekolah Otoritas Bantuan dan Pekerjaan PBB di Beit Hanoon di Gaza utara.
Israel serang Jenin
Serangan militer Israel terhadap Jenin di Tepi Barat yang diduduki telah berlanjut selama 29 jam.
Serangan yang berlangsung dari Selasa itu berlanjut hingga Rabu (13/12/2023) pagi, menurut koresponden Al Jazeera Charles Stratford.
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)