- 500 ml santan kental, dari 2 btr kelapa
Bumbu Halus:
- 4 butir kemiri, sangrai
- 12 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah besar
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 sendok teh ketumbar
- 4 cm jahe
Cara Membuat Rendang Sapi:
- Rebus santan encer, lengkuas, serai, daun kunyit, kayumanis, dan bumbu halus sambil diaduk sampai mendidih.
- Tambahkan daging. Masak sambil diaduk sampai berubah warna.
- Masukkan garam, merica bubuk, dan gula merah. Aduk rata. Masak hingga mengental.
- Tuang santan kental. Masak di atas api kecil sambil diaduk sampai berminyak.
3. Resep Sambal Goreng Ati Krecek
Bahan:
- 350 gram hati sapi potong kotak 2 cm, rebus setengah matang
- 2 papan petai, belah tiap mata petai 2 bagian
- 10 buah cabai rawit hijau
- 100 gram krecek
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas dimemarkan
- 1 1/4 sendok teh garam
- 1 1/2 sendok makan gula merah
- 350 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 3 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Bumbu Halus:
- 12 buah cabai merah
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
1 buah tomat
Cara membuat Sambal Goreng Ati Krecek:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai matang.
- Masukkan hati sapi, petai, dan cabai rawit merah. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan garam, gula merah, dan santan. Masak sampai setengah matang.
- Masukkan krecek. Masak sampai matang dan bumbu meresap.
4. Resep Telur Balado
Bahan:
- 8 butir telur ayam rebus, dikerat-kerat, goreng sampai berkulit
- 5 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1/2 sendok makan garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 200 ml air
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
- 8 butir bawang merah
- 8 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah besar
- 2 buah tomat merah
Cara Membuat Telur Balado:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus , daun jeruk, dan daun salam sampai harum.
- Masukkan telur. Aduk rata. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air. Aduk rata. Masak sampai meresap.
5. Resep Gulai Ayam
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong 12 bagian
- 1 sendok teh asam jawa, larutkan dengan 1 sdt air
- 2 batang daun salam koja
- 800 ml santan, dari 1 btr kelapa
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 3 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
- 3 cm kunyit, bakar
- 7 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah besar
- 4 siung bawang putih
- 14 butir bawang merah
- 1/2 sendok teh adas manis
- 2 cm kayumanis
- 1 sendok makan ketumbar
- 2 buah kapulaga
- 1 buah pekak
- 2 cm jahe
Cara Membuat Gulai Ayam:
- Lumuri ayam bersama air asam. Diamkan 15 menit. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan daun salam koja. Aduk sampai layu.
- Tuang santan. Aduk rata. Bubuhi garam dan gula pasir. Masak sampai matang dan sedikit berkuah.
(Tribunnews.com/Sri Juliati) (Sajiansedap.grid.id/Amanda Fanny/Dwi)
Berita lain terkait Lebaran 2021