News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Ngopi Bareng Anak Muda Labuan Bajo, Gibran Sebut Sambutan Masyarakat NTT Luar Biasa

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gibran Rakabuming Raka betemu dengan pelaku UMKM, pariwisata dan komunitas anak muda Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Sabtu (30/12/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, LABUAN BAJO - Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka betemu dengan pelaku UMKM, pariwisata dan komunitas anak muda Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Sabtu (30/12/2023). Lokasi ini menjadi titik ketiga kampanye Gibran.

Pantauan Tribunnews di lokasi, Gibran bertemu dengan pelaku UMKM sembari ngopi di kawasan Labuan Bajo. Putra Sulung Presiden Jokowi tersebut temani oleh istrinya, sejumlah influencer dan tokoh TKN Prabowo-Gibran.

Di antaranya, komika Tretan Muslim, komika Coki Pardede, hingga Youtuber Edho Zell. Dari pengurus TKN, Gibran ditemani oleh Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Grace Natalie.

Baca juga: Gibran Blusukan ke Pasar Wae Kesambi Labuan Bajo, Pedagang Kaget Lihat Sikap Putra Sulung Jokowi

Gibran menuturkan bahwasanya ia tidak menampik lelah berkampanye di NTT sejak Jumat malam. Namun, ia masih bersemangat untuk terus bertemu masyarakat.

"Capek lah," ucap Gibran saat ditemui di sela-sela ngopi bersama pelaku UMKM sembari ngopi di kawasan Labuan Bajo.

Lebih lanjut, Gibran mengakui bahwa sambutan masyarakat NTT untuk menanti kedatangannya luar biasa. Bahkan, tadi banyak simpatisan yang berdesakan saat ia blusukan ke Pasar Wae Kesambi.

"Luar biasa. Tadi di pasar luar biasa. Luar biasa," tandasnya.

Rencananya, Gibran mulai berkampanye di Labuan Bajo dengan blusukan ke Pasar Wae Kesambi. Setelah itu, ia bertemu dengan pelaku UMKM, Pariwisata dan komunitas anak muda Laboan Bajo.

Baca juga: Gibran Mulai Kampanye di Labuan Bajo, Hadiri Mini Konser Timur For Gibran

Nantinya, Gibran mengunjungi Sanggar Budaya Tiba Meka Kampung Kaper dan melakukan pertemuan dengan pimpinan TKD dan Relawan di Aula Kapal Phinisi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini