News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penyaluran Logistik di Sejumlah TPS di Kabupaten Malang, Ada yang Diantarkan dengan Jalan Kaki

Editor: Muhammad Renald Shiftanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi logistik Pemilu 2024

TRIBUNNEWS.COM - Penyaluran logistik untuk Pemilu 2024 tak semuanya mudah.

Di Kabupaten Malang, Jawa Timur sendiri, ada beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang harus mendapatkan perhatian khusus dalam pendistribusian logistik pemilu.

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia KPU Kabupaten Malang, Marhaendra Pramudya Mahardika mengatakan, dari 7.761 TPS di Kabupaten Malang, enam di antaranya terkendala medan saat pengiriman.

Pria akrab disapa Dika itu menyebutkan, satu di antaranya TPS 13 Desa Tempursari, Kecamatan Donomulyo.

"Di lokasi ini merupakan TPS terjauh dari Kantor Desa Tempursari, jaraknya kurang lebih 7 kilometer. Untuk menuju ke TPS itu hanya bisa diakses dengan sepeda motor dan mobil dengan kondisi jalan bebatuan atau makadam," jelasnya.

Kedua, TPS 19 di Desa Tumpakrejo, Kecamatan Gedangan. Dika menyebutkan, untuk menuju ke TPS ini kurang lebih sejauh 15 kilometer yang hanya bisa digunakan dengan sepeda motor.

Kendalanya, pada saat musim kemarau akan sulit untuk masuk ke wilayah itu.

Kemudian, di TPS 19 Desa Wonorejo, Kecamatan Singosari. Wilayah ini merupakan daerah pegunungan yang hanya bisa diakses berjalan kaki atau motor trail.

"Mobil bisa lewat, tetapi harus memutar melewati Kecamatan Jabung dengan jarak sekitar 15 kilometer," imbuhnya.

Kemudian, ada tiga TPS di Kecamatan Ampelgading yang juga mendapatkan perhatian khusus. Di antaranya TPS 21, 22, dan 23, tepatnya di Desa Lebakharjo.

Di tiga TPS ini merupakan daerah rawan longsor yang berasa di tepi Pantai Licin. Untuk menuju ke TPS tersebut bisa menggunakan sepeda motor. Namun kondisi jalannya rusak.

Baca juga: Perjuangan Staf KPU di Nunukan saat Distribusikan Logistik Pemilu Lewati Medan yang Tak Mudah

Maka dari itu, untuk mendistribusikan logsitik ke enam TPS tersebut diperlukan pengamanan yang ekstra hati-hati. Tentunya hal ini untuk menghindari terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan.

"Untuk pengiriman kami akan menggunakan boks tertutup, dilapisi dengan plastik dan lain-lain. SOP-nya terkait dengan perlindungan logistik,” tukasnya.

Perjuangan Staf KPU di Nunukan

Staf Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara) harus mengeluarkan tenaga lebih saat mendistribusikan logistik Pemilu 2024.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini