Sebelumnya, beredar kabar bahwa Gunung Agung telah meletus.
Baca: Hotel Sekitar Karangasem Masih Penuh Meski Gunung Agung Berstatus Awas
Kabar yang ternyata diketahui merupakan hoax itu beredar sejak Sabtu lalu, 23 September 2017.
Kabar tersebut juga ditambah dengan adanya video yang menampilkan kondisi gunung yang tengah mengeluarkan larva pijar.
Namun saat dilakukan pengecekan terkait data video tersebut, ternyata video itu merupakan erupsi dari Gunung Sinabung yang terjadi pada beberapa tahun yang lalu.
Selain itu, ada pula video yang beredar dan menampilkan kondisi meletusnya Gunung Agung, namun perisitiwa itu berlangsung pada 1963 silam.