TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman memberi ucapan selamat kepada Presiden Joko Widodo atas kelahiran cucunya.
Baca: 2-3 Agustus, Jemaah Calon Haji Kolaka Akan Diberangkatkan
Ia mendoakan agar cucu Presiden menjadi anak sholehah dan kelak bisa menjadi pemimpin besar di negara Indonesia.
Baca: Kemlu dan Bekraf Gelar Pre-Event Briefing Jelang penyelenggaraan WCCE 2018
"Selamat untuk cucu bapak Presiden Republik Indonesia yang kita cintai bersama, moga-moga menjadi anak sholehah yang akan datang dan menjadi pemimpin besar di Republik ini," ucap Amran Sulaiman kepada Tribunnews.com di Brebes, Jawa Tengah, Rabu (1/8/2018).
Kahiyang Ayu, putri Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah melahirkan anak pertamanya di RS YPK Mandiri, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (1/8/2018).
Suami Kahiyang, Muhammad Bobby Afif Nasution menambahkan, anak pertamanya tersebut lahir sekitar pukul 05.50 WIB, dengan berat badan 3,4 kg dan panjang 49 cm.