News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Profil Mayjen TNI Bakti Agus Fadjri, Wakil KSAD Baru, Pernah Menjabat Danrem di Kampung Jokowi

Penulis: Daryono
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berikut profil Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari kini diangkat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD).

TRIBUNNEWS.COM - Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Bakti Agus Fadjri, diangkat oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menjadi Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Wakil KSAD). 

Pengangkatan itu tertuang dalam mutasi ratusan pati TNI berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/145/II/2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

Surat Keputusan Panglima TNI itu terbit Selasa, 23 Februari 2021.

Pussat Penerangan TNI menerangkan ada 43 pati TNI AD, 38 pati TNI AL, dan 33 pati TNI AU yang dimutasi.

Mayjen TNI Bakti Agus Fadjri mengisi jabatan Wakil KSAD setelah posisi ini kosong pasca-Wakil KSAD sebelumnya, Letjen TNI Herman Asaribab, meninggal dunia pada 14 Desember 2020 lalu. 

Profil Mayjen TNI Bakti Agus Fadjri

Lantas seperti apa profiil Mayen TNI Bakti Agus Fadjri?

Dihimpun dari Kompas.com dan TribunManado, Mayjen TNI Bakti Agus Fadjri lahir di Purwokerto, 1 Agustus 1964.

Ia merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) angkatan 1987.

Baca juga: Panglima TNI Lakukan Mutasi Terhadap 33 Perwira Tinggi TNI AU, Berikut Nama-namanya

Selama kariernya, Bakti Agus Fadjri berpengalaman di bidang Infanteri. 

Setelah lulus dari Akmil, ia terlibat dalam operasi di Timor-Timur selama tiga kali yakni tahun 1989, 1992, dan 1995.

Ia juga terlibat dalam Operasi Aceh pada 2003.

Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari S.I.P., M.Si semasa menjabat Asisten Teritorial Kepala Staf Angkatan Darat (Aster Kasad), mengunjungi anggota Batalyon Infanteri Mekanis Raider (Yonif MR) 411/Pdw Kostrad yang sedang bertugas sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Republik Indonesia-Papua Nugini (Satgas Pamtas RI-PNG) Sektor Selatan Kabupaten Merauke dibawah Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) Korem 174/ATW, Kamis (14/11/2019).(TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI)

Karier jabatannya dimulai ketika ia menempati posisi sebagai Danyonif 621/Manuntung pada 2020.

Setelah itu ia menjabat sebagai Kasi Ops Korem 101/Antasari pada 2004 dan Dandim 1007/Banjarmasin pada 2006. 

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini