News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Aplikasi Trading Ilegal

Bos Robot Trading Fahrenheit Ditetapkan Sebagai Tersangka, Bareskrim Terus Incar Pelaku Lain

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jajaran Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menunjukkan barang bukti hasil penangkapan empat tersangka robot trading Fahrenheit di Mapolda Metro Jaya, Selasa (22/3/2022). Terbaru, Hendry Susanto bos robot trading Fahrenheit ditangkap polisi.

Dalam kasus ini, polisi sudah menetapkan 3 tersangka.

Ketiganya ditangkap, Minggu (20/3/2022) kemarin.

Terbaru, polisi menangkap lagi satu tersangka baru dalam kasus penipuan investasi robot trading Fahrenheit tersebut.

Total sudah empat tersangka yang diamankan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Berdasarkan pemeriksaan pada empat tersangka itu, Hendry merupakan direktur PT FSP Akademi Pro mengelola investasi ilegal Fahrenheit.

"Ada satu lagi yang kita tangkap. Ditambah dengan tiga orang kemarin, satu tersangka baru ditangkap tadi sehingga total 4 tersangka," kata Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Auliansyah Lubis, Selasa (22/3/2022).

Baca juga: Jerat Tipu Bos Robot Trading Fahrenheit yang Rugikan hingga Rp 5 Triliun, Duduk Diam Dapat Duit

Peran Tersangka

Kombes Pol Auliansyah juga memerinci nama-nama dan peran keempat tersangka tersebut.

Tersangka inisial D berperan sebagai admin atau yang mengelola website, sekaligus menerima deposit dari member dan melakukan penarikan dana.

Kemudian IL berperan sebagai admin media sosial dalam memasarkan jasa robot trading Fahrenheit kemudian dijalankan oleh leader yang bertujuan tujuan menarik member baru.

Lalu ada DB berperan sebagai admin atau selaku pengelola situs website Robot Trading Fahrenheit.

Terakhir, MF sebagai admin dan atau yang menguasai website terkait, untuk menerima laporan transaksi dari deposit member dan melakukan penarikan dana kepada member dan pemilik rekening.

Baca juga: Deretan Mobil Mewah Aset Robot Trading Fahrenheit Disita Polisi, Ada Lexus Hingga Fortuner

Peran para tersangka mengajak masyarakat ikut bergabung dalam robot trading di Fahrenheit.

Mereka merayu dan menyiapkan robot yang dijanjikan akan menambah pundi-pundi para korban dengan cara instan.

"Mereka menyampaikan kepada calon member, dengan trading robot tersebut masyarakat akan terhindar dari kerugian,"

"Mereka juga menjamin tidak akan kehilangan uang yang sudah mereka taruh di deposit robot trading Fahrenheit ini," kata Auliansyah.

(Tribunnews.com/Milani Resti/Fandi Permana) (Kompas.com/Tatang Gurito)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini