Warga rela menunggu di depan pintu masuk pemakaman.
KSAD Jenderal Dudung Takziah ke Gedung Pakuan, Turut Berikan Doa untuk Eril
Dikutip dari TribunJabar.id, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Dudung Abdurachman bertazkiah ke rumah duka di Gedung Pakuan, Jalan Kebon Sirih, Kota Bandung, Senin (13/6/2022).
Dudung datang sebelum almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril dibawa ke Cimaung untuk dimakamkan.
"Pada pagi hari ini saya beserta jajaran bisa melayat langsung ananda Eril dan memang saya mengikuti betul perkembangannya di saat kejadian dan kita selalu mendoakan pada saat kejadian tersebut seluruh jajaran TNI Angkatan Darat.”
“Hari ini saya sudah bisa melihat secara langsung jenazahnya dan TNI Angkatan Darat mengucapkan turut berduka cita yang mendalam," kata Dudung, susai bertakziah.
Dudung pun menyampaikan doa, semoga semua amal ibadah almarhum Eril diterima Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan.
"Pada keluarga Gubernur Jabar, Pak Emil, kami mendoakan semoga arwah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan selalu diberikan kekuatan, ketabahan karena ini sudah kehendak Yang Maha Kuasa," ucapnya.
Sebelumnya, ratusan warga dari berbagai lapisan turut mengiringi kepergian Emmeril Khan Mumtadz atau Eril menuju peristirahatan terakhirnya.
Menurut pantauan di halaman Gedung Pakuan, sejumlah warga dari siswa sekolah, driver ojek online dan ibu-ibu berbaris di sisi kiri dan kanan Jalan Kebon Sirih hingga Jalan Cicendo arah Stasiun Bandung.
Diketahui, warga sudah menunggu dibahu jalan sejak pukul 07.00 WIB.
Mereka ada yang membawa spanduk bertuliskan ucapan bela sungkawa untuk Eril, asa pula yang membawa bunga dan foto Eril.
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, TribunJabar.id/Muhamad Syarif Abdussalam/Nazmi Abdurrahman, Kompas.tv)
Simak berita lainnya terkait Putra Ridwan Kamil Kecelakaan