13. Berbuat ulah di KFC (restoran cepat saji) sampai geplak satpam.
14. Menghina satpam orang timur di Mal Ambassador.
15. Tidak terima diklakson sampai gebrak-gebrak mobil di Senayan City.
16. Mengamuk di Uniglo Grand Indonesia (GI) gara-gara antrian sampai menghina satpam.
17. Ribut dengan sesama member gym perkara alat.
"Kapok Dong"
Yudo Andreawan, pria yang ditangkap karena membuat keonaran di sejumlah lokasi, tampak berjalan santai sambil tersenyum saat digelandang penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Setelah ditangkap, Yudo Andreawan mengenakan baju tahanan warna oranye.
Ia tetap tersenyum menyawak jurnalis ketika keluar Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
"Terimakasih semua, dari mana nih ?" kata Yudo Andreawan kepada wartawan.
Malahan tanpa raut penyesalan, Yudo sempat mendoakan awak media.
"Sehat sehat yang semuanya," kata Yudo Andreawan.
Yudo juga dengan santainya mengaku kapok atas perbuatannya.
"Kapok dong," kata Yudo.