Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara PPIH Pusat Akhmad Fauzin meminta jemaah haji Indonesia tidak memasak di kamar hotel. Jemaah dilarang memasak di kamar hotel menggunakan alat penanak nasi listrik atau alat masak sejenisnya.
"Larangan ini perlu diindahkan dan diperhatikan jemaah untuk menghindari terjadinya akibat yang tidak tidak diinginkan," kata Fauzin di Media Center Haji (MCH) Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Kamis (8/6/2023).
Selama ini, Fauzin mengungkapkan jemaah secara teratur telah mendapatkan makan tiga kali sehari. Menu yang disajikan kepada jemaah, kata Fauzin, bercita rasa Nusantara.
Ketentuan lain yang harus diperhatikan jemaah, adalah tidak boleh menerima tamu di kamar hotel, merokok, dan menjemur pakaian di kamar. "Larangan ini perlu diindahkan dan diperhatikan jemaah untuk menghindari terjadinya akibat yang tidak tidak diinginkan," tutur Fauzin.
Baca juga: Beberapa Jemaah Haji Mulai Tumbang karena Cuaca Panas di Mekkah
Berdasarkan data dari Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) hingga tanggal 07 Juni 2023, pukul 24.00 WIB, jemaah dan petugas yang sudah tiba di Kota Madinah berjumlah 98.979 orang atau 257 kelompok terbang.