Pada 2022 ia didapuk menjadi kameo di film Lara Ati.
Kemudian masih pada tahun yang sama ia juga dipercaya untuk menjadi kameo di serial televisi Lara Ati.
Baca Selanjutnya: Atalia praratya
Jadi Sorotan
Armuji kini menjadi sorotan setelah dibentak oleh Kepala Bagian (Kabag) OPS Polrestabes Surabaya AKBP Toni Kasmiri ketika eksekusi 28 rumah.
Diketahui proses eksekusi 28 rumah di Kampung Dukuh Pakis RT 2 RW 2 Kelurahan Dukuh Pakis, Kecamatan Dukupakis, Kota Surabaya, Jawa Timur diwarnai ketegangan, Rabu (9/8/2023).
Kepala Bagian (Kabag) OPS Polrestabes Surabaya AKBP Toni Kasmiri membentak Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji karena dinilai menghalangi jalannya eksekusi.
Melansir dari Tribun Jatim-Timur, Kejadian bermula ketika Armuji datang bersama anggota DPRD Kota Surabaya John Thamrun datang ke lokasi sekitar pukul 09.00 pagi.
Keduanya membawa massa puluhan massa mengenakan kemeja merah. Massa itu kemudian sempat menghalangi juru sita PN Surabaya masuk ke kawasan yang akan dieksekusi.
Aksi itu memicu gesekan warga dengan aparat. AKBP Toni Kasmiri kemudian teriak siapapun yang menghalangi akan ditangkap.
Ini karena juru sira dibekali penetapan Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Nomor 11/EKS/2021/PN Sby jo Putusan Nomor 944/Pdt.G/2019/PN Sby, tanggal 9 Mei 2023.
Akhirnya Toni marah dengan Wakil Wali Kota Surabaya Armuji. Keduanya sempat adu argumen. Armuji dan timnya akhirnya meninggalkan lokasi. Warga pun mau tidak mau dia harus pasrah melihat bangunan rumah dibongkar.
Baca Selanjutnya: Puan maharani nakshatra kusyala
Toni mempertanyakan kepentingan Armuji datang dengan membawa segerombolan itu untuk apa.
Padahal menurutnya, Toni dan aparat lainnya melaksanakan tugas sesuai dengan hukum yang berlaku.
Menurut Toni, apa yang dilakukan Armuji adalah bentuk menghalangi aparat dalam menjalankan tugas. Toni juga mempertanyakan keberadaan Armuji ketika sidang berlangsung.