Sebelum kasah vina akan difilmkan, Marliana kakak mendiang Vina mengaku sempat berdiskusi panjang dengan keluarga.
Namun sesuai kesepakatan keluarga pun menyetujui kisah Vina diangkat, hal ini bukan tanpa alasan harapannya ada keadilan bagi Vina.
"Kami perlu waktu berhari-hari diskusi, tapi siapa yang akan mengenang Vina kalau tidak difilmkan?" kata Marliana.
"Saat ini masih ada tersangka di luar dan belum tertangkap, kalau Vina dilupakan, siapa yang akan memberi keadilan?" lanjutnya.
Baca juga: Wajah Asli Pegi Perong DPO 8 Tahun Buron Ternyata Ikut Gerayangi Tubuh Vina Cirebon Saat Tak Berdaya
Tentang trauma, Marliana mengaku memang tidak bisa lupa sedihnya ditinggal Vina.
"Sedih, setidaknya dengan difilmkan akan makin banyak orang yang mendoakan," harapnya.
Sutradara Anggy Umbara sepakat dengan pemikiran tersebut.
"Dari awal kami melibatkan keluarga Vina," kata Anggy Umbara.
"Bahkan skenario pun sudah dibawa keluarga sebelum syuting, jadi kami sangat memperhatikan perasaan keluarga Vina," lanjutnya.
Cerita 40 Hari Kematian Vina
Pada hari ke 40 setelah kematian Vina terungkap fakta mengejutkan yang membuat kaget pihak keluarga.
Almarhumah Vina sempat disebut meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas.
Namun siapa sangka pada 40 hari kematian Vina membuka fakta bahwa Vina ternyata korban pembunuhan.