TRIBUNNEWS.COM - Brigadir Jenderal Polisi atau Brigjen Pol. Misbahul Munauwar adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Di Polri, jenderal leting Kapolri Listyo Sigit ini diamanahkan untuk mengemban jabatan sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakpolda) Aceh.
Brigjen Misbahul Munauwar sudah menduduki posisi sebagai Wakapolda Aceh sejak Agustus 2024.
Sepanjang kariernya, polisi yang akrab disapa Misbah ini pernah juga menjabat sebagai Kabid Humas Polda Aceh.
Kehidupan pribadi
Brigjan Misbahul Munauwar lahir di Banda Aceh, Aceh, pada tanggal 18 Juni 1969.
Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1991.
Baca juga: Brigjen Pol. Mukti Juharsa, S.I.K., M.H.
Di Akpol, Misbah satu angkatan dengan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Nama lengkap berikut dengan gelarnya yakni Brigjen Pol. Misbahul Munauwar, S.H.
Perjalanan karier
Karier Brigjen Misbah telah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.
Berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah diembannya.
Polisi berdarah Aceh ini tercatat pernah menjabat Kapolres Bintan pada tahun 2010.
Di tahun yang sama, Misbahul juga sempat mengisi kursi jabatan sebagai Kapolres Lingga.
Baca juga: Irjen Pol. Hadi Purnomo
Pada tahun 2012, Misbahul kemudian ditunjuk untuk menduduki posisi sebagai Wakapolres Barelang.
Semenjak itu, karier sang jenderal bintang satu ini makin moncer.
Ia sempat menjabat sebagai Kasiagaops C Rodalops Sops Polri.
Pada tahun 2017, Misbahul kemudian diangkat sebagai Kabid Humas Polda Aceh.
Satu kemudian, Brigjen Misbah ditunjuk menjadi Dirsamapta Polda Aceh.
Setelah sekitar 5 tahun, Misbahul kemudian dipromosikan menjadi Irwasda Polda Aceh pada 2024.
Baca juga: Brigjen Pol. Capt. Hermanta, S.H., M.H., M.M., M.Mar.
Barulah di Agustus 2024 Brigjen Misbahul Munuawar diangkat sebagai Wakapolda Aceh menggantikan Brigjen Armia Fahmi.
Harta kekayaan
Brigjen Misbah tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp727 juta.
Hartanya itu terdaftar di dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK yang dilaporkannya pada tanggal 12 Januari 2024/.
Berikut daftar lengkap rincian harta kekayaan milik Brigjen Misbahul Munauwar.
I. DATA HARTA
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 350.000.000
1. Tanah Seluas 136 m2 di KAB / KOTA BATAM , HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000
B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 213.250.000
1. MOBIL, HONDA JEEP Tahun 2010, HASIL SENDIRI Rp. 102.000.000
2. MOBIL, HONDA MINIBUS Tahun 2011, HASIL SENDIRI Rp. 106.250.000
3. MOTOR, HONDA SEPEDA MOTOR Tahun 2010, HASIL SENDIRI Rp. 5.000.000
C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 15.000.000
D. SURAT BERHARGA Rp. ----
E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 149.051.108
F. HARTA LAINNYA Rp. ----
Sub Total Rp. 727.301.108
II. HUTANG Rp. ----
III. TOTAL HARTA KEKAYAAN (I-III) Rp. 727.301.108
Biodata
Nama: Misbahul Munauwar
Tempat dan tanggal lahir: Banda Aceh, Aceh, 18 Juni 1969
Agama: Islam
Pekerjaan: Pati Polri
Istri:
Anak:
Lulusan Akpol: 1991
Instagram:
Facebook:
Twitter:
TIkTok:
(tribunnews.com/Rakli Almughni)
Sumber: Tribun Network, E-LHKPN