Arho juga membenarkan kalua dirinya pernah dibelikan sepatu harga Rp 25 ribu langsung jebol.
"Iya bener, satu kali pake jebol. Saat masih di SSB Putra Mustika Blora," kata dia.
Arho juga mengisahkan dirinya saat bertanding ke Bojonegoro hingga 3 hari pulang pergi (PP).
"Saya yang minta sih, karena saat itu masih mabuk naik mobil. Iya pak saya masih mabukan saya pak
Dulu malah motoran terus dulu," terang Arho.
Saat ditanya sekarang apakah masih mabuk, ia menggeleng-gelengkan kepala sembari tertawa.
Pemain yang santer mendapatkan tawaran di liga Korea ini mengungkapkan baru bisa pulang kampung dan rindu akan orang tua yang lama tidak bertemu.
"Ini baru 6 bulan baru pulang sekali ini. Kangen aja pengen ketemu orang tua, masakan ibu. Sambel tempe," ungkapnya.
Seusai ngobrol serta menjenguk di rumahnya, ibunda Arhan akhirnya dibawa ke rumah Sakit untuk segera diberikan perawatan.
Setelahnya, Arhan ikut mengantarkan Ibunya menuju rumah sakit untuk diberikan pertolongan medis menggunakan ambulance.
Kemudian Bersama Bupati, Arhan diajak menikmati jamuan makan malam di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora.(kim)
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Cerita Saat Bupati Blora Kunjungi Rumah Pratama Arhan, Tawari Renovasi Rumah hingga Perbaikan Jalan.