Diduga, truk tersebut mengalami rem blong, sehingga menabrak pengendara.
Kecelakaan maut yang melibatkan, mobil dan sepeda motor yang dihantam truk kontainer berwarna merah ini melaju kencang dari arah belakang atau jalan menurun Muara Rapak, terlihat jelas dalam rekaman CCTV.
Kerasnya benturan juga terlihat membuat para pengendara baik mobil atau pun motor terpental beberapa meter dari traffic light Muara Rapak.
Dari data sementara pihak kepolisian, 6 unit kendaraan roda 4 terlibat insiden ini.
Lalu ada 14 unit kurang lebih sepeda motor yang ikut ditabrak truk tersebut.
Terkait korban jiwa tercatat 5 orang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan ini, luka berat 4 orang.
Puluhan orang juga dikabarkan dilarikan ke Rumah Sakit untuk diberi pertolongan medis. (*)
(TribunKaltim.co)