TRIBUNNEWS.COM - Kisah seorang kakek bernama Wardji (69) viral di media sosial.
Ia membeli mobil keluaran terbaru secara tunai seharga Rp 180,4 juta dengan membawa uang sekarung.
Dia datang ke showroom mobil Daihatsu PT Mandiri Zirang Utama Sragen, Jawa Tengah mengenakan pakaian apa adanya.
Karena pakaiannya itu, Wardji sempat dikira seorang pengemis.
Niatan membeli mobil Wardji juga sempat dikira hanya lelucon oleh satpam showroom.
Hal itu disampaikan oleh Sales Counter, PT Mandiri Zirang Utama Sragen, Dezy Ais (35), saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (22/8/2022).
Baca juga: VIRAL Kakek Bawa Uang Sekarung Beli Mobil Baru, Sempat Dikira Pengemis, Ternyata Belum Bisa Nyetir
"Awalnya ada customer yang datang, biasanya dilayani dulu sama satpam baru diarahkan ke saya."
"Awalnya, satpam ndak kira kalau customer beneran, maaf dikira pengemis karena pakaiannya sederhana banget," jelasnya.
2 Kali Datangi Showroom
Wardji diketahui sudah dua kali mendatangi showroom tersebut, sebelum memutuskan untuk membeli mobil di kunjungannya yang ketiga, Sabtu (22/8/2022).
Saat pertama datang, Wardji hanya melihat-lihat beberapa mobil yang dipamerkan dalam showroom.
Saat itu, dia tak langsung membeli.
Namun, ia menjanjikan akan datang kembali untuk membeli mobil yang ia inginkan.
Pada Sabtu, Dezy Ais mengaku kaget ditelepon oleh satpam showroom.