"Terus sampahnya masukkan trash bag. Buang sampah pada tempatnya," jelasnya.
Pembagian makanan ini merupakan wujud syukuran atas pernikahan Kaesang-Erina.
Warga Tumpah Ruah Antre
Sejak pagi sekira pukul 06.15 WIB, warga sudah berduyun-duyun mendatangi lokasi stand makanan gratis tersebut.
Menurut pantaun Tribun Solo pada Minggu (11/12/2022) seluruh stand yang disiapkan untuk pembagian sudah dikepung warga.
Padahal stand yang disiapkan belum mulai membagikan makanan gratis, tapi warga mengantre sejak awal.
Penjaga stand masih sibuk menyiapkan makanan seakan tak diperhatikan oleh warga.
Namun, mereka enggan beranjak dari antrean, padahal sangat berjubel.
Garis antrean yang dipasang di depan stand juga agaknya kurang diperhatikan.
Sebab warga mengantre dari setiap sisi stand, yang penting berada di barisan depan.
Tak jarang, dari para warga yang antre itu menggerutu karena desak-desakan dan terkesan saling menyerobot
Hingga pukul 07.00 WIB, antrean warga belum terurai.
Sorakan warga yang sudah kesal menunggu terlalu lama juga menghiasi pembagian makanan gratis itu.
(Tribunnews.com/Milani Resti) (Tribun Solo/Ahmad Syarifudin/Erlangga Bima Sakti)