TRIBUNNEWS.COM - Tidak sedikit pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 mengalami berbagai kendala saat melakukan pendaftaran CPNS 2018 di portal sscn.bkn.go.id.
Keluhan berbagai kendala saat mendaftar CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id itu setidaknya terlihat dari berbagai keluhan warganet yang muncul di kolom komentar akun-akun resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Salah satu kendala yang muncul saat melakukan pendaftaran di sscn.bkn.go.id adalah hasil unggahan dokumen ganda.
Lantas bagaimana mengatasi hasil unggahan dokumen ganda ini?
Baca: Sebelum Daftar CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id, Cek Dulu Lima Instansi Sepi Peminat Versi BKN Ini
Melalui akun Facebooknya, Kamis (4/10/2018), BKN meminta pelamar yang hasil unggahan dokumennya ganda untuk me-mention akun twitter BKN, @BKNgoid dengan menyebutkan instansi dan formasi yang dipilih.
Dalam format itu, pelamar juga diminta menyertakan tagar #SSCNdokGanda.
Menurut BKN, munculnya unggahan dokumen ganda bukan kesalahan sistem, tetapi salah setting oleh admin instansi.
"#SobatBKN, bagi pelamar #CPNS2018 yg mendapati hasil unggahan dok ganda, silakan mention di Twitter @BKNgoid dengan menyebut instansi & formasi yg dipilih serta tagar #SSCNdokGanda.
Ini bukan keselahan sistem, tapi salah setting oleh admin instansi. Akan kami lakukan yg terbaik u/mengatasi hal ini," tulis admin Facebook BKN.
Lima Instansi Sepi Peminat di CPNS 2018
Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 di portal sscn.bkn.go.id masih akan berlangsung hingga 15 Oktober mendatang.
Karena itu, masih ada cukup waktu bagi kamu untuk menentukan pilihan instansi saat melakukan pendaftaran di portal sscn.bkn.go.id.
Hal ini seiring perpanjangan masa pendaftaran CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id yang diperpanjang dari sebelumnya direncanakan ditutup 10 Otober 2018.
Baca: CPNS 2018 : Pendaftaran Diperpanjang, 5 Hal Ini Bisa Bikin Gagal Tes Administrasi
Pasalnya, seorang pelamar hanya bisa melakukan pendaftaran di satu formasi dalam satu instansi.