Ia memanggil kembali adiknya Nomo untuk kembali bersatu sebagai sebuah grup musik bersama adiknya Yon dan Yok.
Keempat Koeswoyo bersaudara ini pun bertemu dan menyetujuinya.
Album I Koes Bersaudara Pop Indonesia vol I berhasil mereka rilis dengan salah satu andalannya bertajuk Kembali.
Sejak 1997, Nomo menetap di Magelang.
Baca juga: Nomo Koeswoyo Akan Dimakamkan di TPU Jeruk Purut
Istri Nomo meninggal di Jakarta pada tanggal 18 Desember 2002.
Dari pernikahannya, Nomo memiliki tiga anak yakni Chicha, Helen dan Reza.
Di antara keluarga Koes Bersaudara kehidupan Nomolah yang paling sukses, karena selain bermusik ia juga seorang pengusaha dan produser.
Keinginannya untuk meraih sukses sudah terlintas dalam benaknya sejak awal mereka rekaman album Koes Bersaudara I.
(Tribunnews.com/Daryono)