Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Infomedia Lebih Memilih Pekerjakan Mesin Ketimbang Manusia

Infomedia lebih memilih untuk mempekerjakan mesin ketimbang manusia.

Penulis: Budi Prasetyo
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Infomedia Lebih Memilih Pekerjakan Mesin Ketimbang Manusia
IST
Joni Santoso Direktur Utama Infomedia 

TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA - Perusahaan jasa call center, Infomedia lebih memilih untuk mempekerjakan mesin ketimbang manusia.

"Saya mengurangi untuk mempekerjakan orang. Ngurusin orang itu nggak enak, setiap tahun minta UMK," kata Direktur Utama Infomedia, Joni Santoso,

Joni  mengatakan , dengan memilih membeli mesin, ia merasa lebih hemat dan tidak mempersoalkan tentang kenaikan gaji setiap tahunnya.

" Mengingat Infomedia berangkat dari perusahaan IT yang basisnya call center”.

Dikatakan Joko beberapa perusahaan saat ini sudah melakukan transformasi ke arah digital. Maka, ia berusaha untuk mengarahkan perusahaannya menuju arah tersebut.

"Mesin itu ongkosnya makin lama makin irit. Kalau orang, makin lama makin naik ongkosnya," katanya

Maka dari itu, melihat perkembangan teknologi yang semakin pesat, ternyata juga mampu memengaruhi kinerja suatu perusahaan. Joni mengatakan, Infomedia masih mengandalkan sumber daya manusia secukupnya, tanpa menambahkannya lagi.

Berita Rekomendasi

"Walau proyek terus bertambah , namun jumlah tenaga kerja di Infomedia masih 16 ribu dan nggak nambah-nambah. Saya harus bisa mengikuti itu (transformasi), tapi tidak mendahului. Kalau mendahului nanti jadi mengkanibal diri sendiri," katanya .

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas