Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Hikmahanto Juwana: Kunjungan Jokowi ke Kawasan Asia Timur Perkuat Ekonomi Genjot Sektor Investasi

Hikmahanto Juwana menilai kunjungan luar negeri Presiden Jokowi menciptakan banyak dampak positif. Terutama pada sektor ekonomi dalam negeri.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Hikmahanto Juwana: Kunjungan Jokowi ke Kawasan Asia Timur Perkuat Ekonomi Genjot Sektor Investasi
Kolase Tribunnews.com/Sekretariat Presiden
(atas) Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol di Kantor Kepresidenan Yongsan, Seoul, Kamis sore, (28/7/2022), (Kiri) Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri (PM) Jepang Kishida Fumio di Kantor PM Jepang, Rabu pagi, (27/7/ 2022) dan Presiden Jokowi melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) atau China, Xi Jinping di Villa 14, Diaoyutai State Guesthouse, Beijing, Selasa sore, (26/7/2022). Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia Hikmahanto Juwana menilai kunjungan luar negeri Presiden Jokowi menciptakan banyak dampak positif. Terutama pada sektor ekonomi dalam negeri. 

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi berhasil mengikat komitmen investasi 10 investor besar sebesar US$ 6,72 miliar atau setara Rp100,6 triliun.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol di Kantor Kepresidenan Yongsan, Seoul, Kamis sore, (28/7/2022).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol di Kantor Kepresidenan Yongsan, Seoul, Kamis sore, (28/7/2022). (Sekretariat Presiden)

Adapun 10 pimpinan perusahaan yang hadir dalam pertemuan tersebut, yaitu CEO of Posco Kim Hag- dong, Vice Chairman/CEO of Lotte Chemical Kim Gyo-hyun, Vice Chairman/CEO of LG Corp Brian Kwon, Chairman of CJ Group Sohn Kyung-Sik, Chairman of LS Group Koo Ja-Eun, Vice Chairman/CEO of GS E&C Lim Byeong-yong, CEO of Samsung Electronics Roh Tae-moon, CEO of LX Holdings Roh Jin-seo, Chairman of Taekwang Park Joo-hwan, Chairman of KCC Glass Mong-ik Chung, serta turut hadir Duta Besar Republik Korea untuk Republik Indonesia Park Tae-sung.

"Saya tadi tidak mendengarkan keluhan-keluhan yang berat yang mungkin terjadi di lapangan. Tetapi apabila ada masalah-masalah tolong disampaikan kepada Menteri Investasi Pak Bahlil atau kepada Pak Menko Maritim dan Investasi, kalau ada masalah," kata dia.

"Kalau mentok berdua ini tidak bisa menyelesaikan bisa ke saya, baik yang berkaitan dengan izin-izin, baik yang mungkin berkaitan dengan imigrasi dan lain-lainnya," pungkas Jokowi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas