Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

IHSG Ditutup Melemah ke Level 6.897, Kurs Rupiah Hari ini Perkasa di Asia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 1,10 persen atau turun 76,94 poin ke level 6.897 pada perdagangan bursa, Jumat (7/6/2024).

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Choirul Arifin
zoom-in IHSG Ditutup Melemah ke Level 6.897, Kurs Rupiah Hari ini Perkasa di Asia
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Karyawan mengamati harga saham di Profindo Sekuritas Indonesia di Jakarta, Senin (26/2/2024). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 1,10 persen atau turun 76,94 poin ke level 6.897 pada perdagangan bursa, Jumat (7/6/2024). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 1,10 persen atau turun 76,94 poin ke level 6.897 pada perdagangan bursa, Jumat (7/6/2024).

Mengutip RTI Business, indeks komposit dominan bergerak di zona merah dengan batas atas 6.994 dan batas bawah 6.887 setelah dibuka di level 6.974.

Total transaksi tercatat senilai Rp8,45 triliun dari volume perdagangan sebanyak 12,77 miliar saham dan frekuensi perpindahan tangan 815.069 kali.

Terpantau 309 saham harganya melemah, 232 saham menguat, dan 240 saham stagnan.

Tiga saham yang masuk daftar top gainers di antaranya Panca Global Kapital Tbk (PEGE) naik 34,07 persen ke Rp122, Wahana Inti Makmur Tbk (NASI) naik 14,89 persen ke Rp162, dan Idea Indonesia Akademi Tbk (IDEA) naik 10.00 persen ke Rp44.

Ada tiga saham masuk di daftar top losers antara lain Mineral Sumberdaya Mandiri Tbk (AKSI) turun 20,39 persen ke Rp121, Atlantis Subsea Indonesia Tbk (ATLA) turun 16,67 persen ke Rp50, dan Penta Valent Tbk (PEVE) turun 12,24 persen ke Rp258.

BERITA REKOMENDASI

Adapun saham-saham teraktif pada perdagangan hari ini di antaranya Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), Bank Central Asia Tbk (BBCA), Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN), dan Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR).

Di pasar valuta asing, nilai tukar (kurs) rupiah ditutup menguat 0,41 persen ke level Rp 16.196 per dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan pasar spot Jumat (7/6/2024).

Baca juga: IHSG Sesi I Berubah ke Zona Merah, Saham Infrastruktur Terkoreksi 1,05 Persen

Mayoritas mata uang Asia kompak menguat terhadap dolar AS.

Rupiah pada hari ini menjadi mata uang paling perkasa di Asia dengan kenaikan 0,41 persen, kemudian peso Filipina menguat 0,15 persen, dolar Taiwan naik 0,09 persen, rupee India naik 0,08 persen, baht Thailand naik 0,08 persen.

Baca juga: Pagi Ini Laju IHSG Menghijau, Kurs Rupiah Berada di Kisaran Rp16.241 per Dolar AS

Selain itu, dolar Singapura naik 0,05 persen, yen Jepang naik 0,03 persen.


Yuan China dan won Korea sama-sama naik tipis 0,01 persen sedangkan dolar Hong Kong naik 0,009 persen terhadap dolar AS.

Sedangkan ringgit Malaysia satu-satunya mata uang yang melemah terhadap dolar AS sore ini dengan pelemahan 0,006 persen

Indeks dolar berada di 104,04 atau turun dari sehari sebelumnya yang ada di posisi 104,10.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas