Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Israel Kirim Pesan ke Iran Lewat Mesir, Minta Jangan Balas Dendam dengan Imbalan Konsesi di Gaza

Israel mengirim pesan ke Iran yang mendesaknya untuk tidak melancarkan pembalasan atas serangan terhadap kedutaan besar di Damaskus

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Israel Kirim Pesan ke Iran Lewat Mesir, Minta Jangan Balas Dendam dengan Imbalan Konsesi di Gaza
Sepahnews/Handout/Anadolu Agency
Komandan Angkatan Udara Garda Revolusi Iran, Amir Ali Hajizadeh saat difoto pada 16 Januari 2021 di Iran. 

Namun Blinken membantah partisipasi AS dalam operasi ofensif apa pun ke Iran.

Itamar Rabinovich, mantan duta besar Israel untuk Washington, mengatakan, "Israel mencoba menyeimbangkan perlunya merespons dengan keinginan untuk tidak memasuki siklus tindakan dan reaksi balik yang akan terus meningkat tanpa akhir."

Kekerasan antara Israel dan proksi Iran telah berkobar di Timur Tengah selama enam bulan, menyaksikan pertumpahan darah di Jalur Gaza, meningkatkan kekhawatiran tentang kemungkinan perang bayangan yang telah berlangsung lama antara kedua musuh bebuyutan tersebut berubah menjadi konflik langsung.

Selama beberapa hari terakhir, Israel mengatakan, mereka berencana untuk membalas Iran atas serangan Sabtu, yang merupakan serangan langsung pertama yang dilancarkan Teheran terhadap Israel.

Serangan yang tidak menyebabkan kematian setelah Israel dan sekutunya menembak jatuh ratusan rudal dan drone.

Teheran melancarkan serangan-serangan ini sebagai tanggapan atas apa yang mereka anggap sebagai serangan udara pada tanggal 1 April, yang mengakibatkan hancurnya sebuah bangunan di kompleks kedutaan Iran di Damaskus dan terbunuhnya beberapa perwira Iran, termasuk seorang jenderal senior.

Baca juga: Info Intelijen: Saling Serang Iran-Israel Berakhir, Teheran Ogah Balas Serangan Lemah Tel Aviv

(oln/*/Memo)

 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas