Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengusaha Restoran Indonesia di Jepang Mulai dari Nol, Buka Toko ke-6 Hari Ini

Jumlah menu makanannya kini mencapai sekitar 72 macam, mulai kerupuk siomai bakmi bakso sate ayam dan semua jenis makanan Indonesia lainnya

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pengusaha Restoran Indonesia di Jepang Mulai dari Nol, Buka Toko ke-6 Hari Ini
Richard Susilo
Cinta Jawa Cafe restoran Indonesia yang dipimpin Sri Astuti (44) biasa dipanggil Ringo yang berhasil membuka tokonya ke-6 hari ini (26/7/2024) di Kabukicho Shinjuku Tokyo 

"Setidaknya para pejabat Indonesia misalnya Menteri kalau datang ke Tokyo bertemu para pejabat Jepang, tolong promosikan agar makan di restoran Indonesia yang ada di Jepang. Dukungan KBRI dan para pejabat Indonesia yang datang ke Jepang sangatlah penting," jelasnya lagi.

Di masa depan Ringo ingin sekali lebih banyak lagi membuka restorannya.

"Bahkan banyak yang minta Franchise buka di luar Kanto di berbagai tempat di Jepang. Tapi saya masih tahan karena masih harus mengasuh dua anak kecil saya saat ini usia 6 tahun dan 12 tahun. Kontrol ke semua restoran harus dilakukan agar kualitas dapat terjaga baik."




Diharapkan kalau anaknya sudah dewasa bisa berdiri sendiri pengembangan restorannya bis alebih cepat lagi di masa mendatang.

"Namun yang pasti saya harus tetap semangat kini karena usia tidak bisa mundur. Mumpung masih kuat dan sehat kita harus lebih kerja keras terus supaya bisa lebih berhasil lagi," tekannya lebih lanjut.

Dari banyak restoran Indonesia yang ada di Jepang, mungkin salah satu yang direkomendasikan untuk mencicipi dengan rasa Indonesia memang restoran Cinta Jawa Cafe milik Ringo tersebut.

Sementara itu bagi para UKM Handicraft dan pecinta Jepang yang mau berpameran di Tokyo dapat bergabung gratis ke dalam whatsapp group Pecinta Jepang dengan mengirimkan email ke: info@sekolah.biz Subject: WAG Pecinta Jepang. Tuliskan Nama dan alamat serta nomor whatsappnya.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas