Kebodohan Berulang, Untuk Ketujuh Kalinya Pasukan Israel Kembali ke Al-Zaytoun Gaza
Ini menjadi serangan ketujuh pasukan Israel ke Al-Zaytoun setelah berulang kali menyatakan kalau kemampuan militer milisi perlawanan sudah dibongkar
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Kebodohan Berulang, Untuk Ketujuh Kalinya Pasukan Israel Kembali ke Al-Zaytoun Gaza Utara
TRIBUNNEWS.COM - Pasukan Israel dilaporkan melakukan serangan besar-besaran di lingkungan Al-Zaytoun, Gaza Utara pada Kamis (5/9/2024), tepat di hari ke-335 perang brutal militer Israel (IDF) di wilayah kantung Palestina tersebut.
"Lingkungan tersebut dihujani dengan tembakan artileri "gila-gilaan" saat pasukan IDF bergerak melewati daerah tersebut," koresponden Al Mayadeen melaporkan.
Ini menjadi serangan ketujuh pasukan Israel ke Al-Zaytoun setelah berulang kali menyatakan kalau kemampuan militer milisi perlawanan Hamas sudah dibongkar di wilayah tersebut, hal yang mereka nyatakan dengan istilah 'dismantled'.
Baca juga: Qassam Hujani Markas Komando The Third Eye IDF, Heli Black Hawk Sibuk Evakuasi Tentara di Zaytoun
Pada serbuannya kali ini, Tentara Israel menargetkan area sekitar sekolah Martir Zaytoun, lokasi tiga warga Palestina tewas dan beberapa lainnya terluka.
"Mereka melepaskan tembakan ke universitas di barat daya Kota Gaza dan mengebom sebuah rumah di lingkungan Sheikh Radwan," tulis laporan TC.
Kendaraan tempur IDF juga melepaskan tembakan ke arah lingkungan Shejaiya.
Baca juga: Kronik Shejaiya, Lingkungan Gagah Berani Gaza yang Tidak Dapat Dihancurkan Israel
Kembali Disambut Perlawanan Sengit
Penyerbuan kembali IDF ke lingkungan ini, sama seperti sebelumnya, juga mendapat perlawanan sengit dari faksi milisi Palestina.
Brigade Quds dari gerakan Jihad Islam Palestina (PIJ) merilis rekaman pada Selasa, 3 September 2024 tentang operasi penembakan yang menargetkan tentara Israel di lingkungan Zaytoun.
Lingkungan Al-Zaytoun adalah salah satu daerah di mana pasukan Israel menghadapi perlawanan paling keras sejak melancarkan perang darat di Gaza pada akhir Oktober.
IDF sudah memasuki wilayah tersebut beberapa kali, mengklaim menuntaskan operasi, tetapi gagal membasmi perlawanan.
Setelah satu putaran pertempuran seperti itu pada akhir Februari, pasukan Israel mundur dari lingkungan tersebut di bawah tembakan gencar dari perlawanan dan setelah mengalami banyak kerugian.
Pasukan Israel juga dipaksa keluar dari Al-Zaytoun pada pertengahan Mei.
Tentara Israel mengklaim pada Januari bahwa Hamas telah dibubarkan di Gaza utara.
Baca juga: Israel Dipukul Mundur dari Al Zaytoun Gaza Utara oleh Pejuang Gaza, Pertempuran Sengit di Tiga Front
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.