Bacaan Doa Agar Diberi Kedudukan yang Mulia: Tulisan Latin, Arab, dan Terjemahan
Bacaan doa agar diberi kedudukan yang mulia, tulisan arab, latin, dan terjemahan. Doa ini tercantum di dalam Al Quran Surat Al Mu'minun ayat 29.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut bacaan doa agar diberi kedudukan yang mulia.
Bacaan doa agar diberi kedudukan yang mulia tercantum di dalam Al Quran Surat Al Mu'minun ayat 29.
Dikutip dari buku Kumpulan Do'a Sehari-hari terbitan Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama Republik Indonesia tahun 2013, inilah bacaan doa agar diberi kedudukan yang mulia:
رَّبِّ اَنْزِلْنِيْ مُنْزَلًا مُّبٰرَكًا وَّاَنْتَ خَيْرُ الْمُنْزِلِيْنَ
rabbi anzilnī munzalam mubārakaw wa anta khairul-munzilīn(a).
Artinya :
"Wahai Tuhanku, tempatkanlah aku pada tempat yang diberkahi dan Engkau adalah sebaik-baik pemberi tempat."
Baca juga: Bacaan Doa Pendek untuk Ibu Hamil, Agar Diberi Kemudahan saat Menjalani Persalinan
Waktu yang Paling Baik untuk Berdoa
Masih dari buku Kumpulan Do'a Sehari-hari terbitan Dirjen Bimas Islam Kemenag, berikut waktu terbaik untuk berdoa:
- Antara azan dan Iqamat.
- Menjelang waktu shalat dan sesudahnya.
- Waktu sepertiga malam yang terakhir.
- Sepanjang hari jumat
- Antara Dzuhur dan Ashar, serta Ashar dan Maghrib
- Ketika Khatam membaca Al-Qur'an
- Ketika Turun hujan.
- Ketika melakukan Tawaf.
- Ketika menghadapi musuh di medan perang.
- Dalam berdo’a sebaiknya di ulang 3 (tiga) kali.
(Tribunnews.com/Gilang Putranto)