Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

4 Bekal yang Dimiliki Erick Thohir Maju Jadi Cawapres RI Menurut Pengamat

Menteri BUMN Erick Thohir dinilai Pengamat Politik Ray Rangkuti paling progresif meraih posisi calon wakil Presiden (cawapres) RI.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Wahyu Aji
zoom-in 4 Bekal yang Dimiliki Erick Thohir Maju Jadi Cawapres RI Menurut Pengamat
Istimewa
Menteri BUMN Erick Thohir saat menghadiri Natal Bersama 2022 bertajuk '...Pulanglah mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain' di ICE BSD Tangerang Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir dinilai Pengamat Politik Ray Rangkuti paling progresif meraih posisi calon wakil Presiden (cawapres) RI.

Bagaimana tidak, orang nomor satu di Kementerian BUMN ini dinilai memiliki bekal lengkap sebagai calon orang nomor dua di Indonesia.

“Bobot politik yang dimiliki oleh Pak Erick Thohir ini besar sehingga tidak berlebihan jika ia dikatakan sebagai kunci kemenangan di pilpres,” terang Ray.

Ray mengatakan bekal yang dimiliki oleh Erick Thohir jika menjadi cawapres sangat lengkap.

Di antaranya adalah status Erick Thohir sebagai Nahdliyin berpengaruh, menteri terbaik yang dimiliki oleh Presiden Jokowi, tren elektabilitas dan kekuatan logistik.

Pertama, Ray mengatakan walaupun NU secara struktural tidak memberikan dukungan secara gamblang terhadap Erick Thohir, namun posisi strategis sebagai Ketua Steering Committee (SC) Panitia Harlah ke – 100 NU merupakan dukungan tersirat.

“Walaupun secara formal NU tidak akan menyatakan dukungan mereka, tapi Erick berperan penting di harlah, itu tidak bisa dinafikan secara politik,” ujar dia.

Berita Rekomendasi

Kedua, Founder Lingkar Madani Indonesia (LIMA) ini mengatakan Erick Thohir adalah pemimpin yang akan melanjutkan program-program kepemimpinan dari Presiden Jokowi. Sehingga hal ini menyedot dukungan dari simpatisan orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Ketiga, secara tren elektabilitas, Erick Thohir konsisten menguat menjelang pilpres 2024 di sektor cawapres. Ray mengatakan Eks Presiden Inter Milan ini mampu mendongkrak elektabilitas dari pasangannya pada kontestasi demokrasi mendatang.

“Erick Thohir juga punya kemampuan untuk mendongkrak suara, karena yang bersangkutan dapat menutup kelemahan-kelemahan yang dimiliki dari elektabilitas capres,” kata dia.

Terakhir atau keempat, Ray mengatakan tidak bisa dipungkiri dalam pesta demokrasi kekuatan logistik sangat dibutuhkan. Erick Thohir yang merupakan pengusaha kelas internasional diyakini memiliki logistik yang dapat menggerakkan mesin pemenangan di pilpres dan pemilu 2024.

“Terakhir soal logistik, tidak bisa dipungkiri, setidaknya Erick Thohir bisa membiayai diri sendiri dalam pemenangan jadi nanti tidak cerita hutang,” pungkas Ray.

Baca juga: Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia F1 Powerboat, Erick Thohir: Dunia Memuji Indonesia

Cocok Jadi Cawapres Siapa?

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin menyebut Erick Thohir sebagai sosok yang tepat sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk dipasangkan dengan Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas