Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Momen Zulkifli Hasan Goda Prabowo-Erick saat Jalan Beriringan di Hari Santri 2023: Cocok Nggak?

Saat itu, Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan atau Zulhas sempat melempar godaan kepada Prabowo-Erick di hadapan awak media.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Momen Zulkifli Hasan Goda Prabowo-Erick saat Jalan Beriringan di Hari Santri 2023: Cocok Nggak?
Tribunnews.com/Igman
Momen menarik saat Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir ketika menghadiri apel hari santri 2023 di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur pada Minggu (22/10/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada momen menarik saat Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir ketika menghadiri apel hari santri 2023 di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur pada Minggu (22/10/2023).

Saat itu, Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan atau Zulhas sempat melempar godaan kepada Prabowo-Erick di hadapan awak media.




Ketua Umum PAN itu menanyakan apakah Prabowo-Erick cocok atau tidak.

Momen itu bermula saat Prabowo dan Erick sama-sama turut menyambut Presiden Jokowi dalam hari santri 2023. Saat itu, keduanya berjalan di belakang Presiden Jokowi menuju panggung utama.

Ketika di hadapan awak media, Zulhas mendadak melemparkan godaan kepada Prabowo-Erick. Dia menanyakan apakah keduanya terlihat cocok.

Namun, tidak dijelaskan secara rinci maksud kecocokan yang diungkap oleh Presiden Jokowi.

BERITA TERKAIT

"Cocok nggak? cocok?" tanya Zulhas kepada awak media sembari menunjuk Prabowo-Erick.

Saat itu, Prabowo-Erick terlihat tidak mendengar godaan dari Zulhas. Mereka terus berjalan ke panggung utama mengiringi Presiden Jokowi.

Namun tak hanya Zulhas, Menteri Investasi dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia juga sempat menggoda Prabowo. Saat itu, Ia menanyakan apakah Prabowo cocok sebagai presiden kepada awak media.

"Cocok Presiden? cocok," kata Bahlil.

Kali ini, Prabowo pun mendengar celotehan Bahlil. Eks Danjen Kopassus itu langsung sempat menepis tangan Bahlil yang menandakan larangan agar koleganya itu tidak melanjutkan candaannya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas