Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aliansi Mahasiswa Jawa Timur Gelar Mimbar Bebas di Unitomo Surabaya

Aliansi Mahasiswa Jawa Timur menggelar dialog "Mimbar Bebas Mahasiswa Bersama Rakyat Selamatkan Demokrasi" di Universitas dr Soetomo (Unitomo).

Penulis: Erik S
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Aliansi Mahasiswa Jawa Timur Gelar Mimbar Bebas di Unitomo Surabaya
istimewa
Aliansi Mahasiswa Jawa Timur menggelar dialog "Mimbar Bebas Mahasiswa Bersama Rakyat Selamatkan Demokrasi" di Universitas dr Soetomo (Unitomo) Surabaya, Rabu (15/11/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Aliansi Mahasiswa Jawa Timur menggelar dialog "Mimbar Bebas Mahasiswa Bersama Rakyat Selamatkan Demokrasi" di Universitas dr Soetomo (Unitomo) Surabaya, Rabu (15/11/2023).

Aksi mimbar bebas yang diisi dengan memberikan sticker kepada para pengguna jalan, memakai topeng Guy Fawkes.

Dialog yang digelar terbuka di halaman kampus tersebut dimulai pada pukul 14.00 dengan mengangkat tema “Tolak Politik Dinasti dan Tuntaskan Pelanggaran HAM”.

Gelaran itu, disebut juga menghadirkan berbagai tokoh politik dan akademisi.

Mulai dari Prof Dr Soetanto Soepiadhy, Yenny Wahid, Usman Hamid, Gus Islah Bahrawi, Totenk MT, Iksan Skuter, Butet Kartaredjasa, Hendra Prayogi, Abi Naga Parawansa, Hendrik Rara Lunggi dan Rudi Surya.

Sri Munah (57), Warga Demak, Surabaya mengaku datang ke Unitomo karena mendapat kabar dari keponakannya yang kuliah di Unitomo.

"Di kampung belum ada acara begini, dan idenya sesuai hatiku. Kalau lihat TV gemes juga hatiku, makanya pingin lihat suara orang lain yang memang menolak politik dinasti ini. Kalau lihat di TV dan TikTok itu gemes pol," ungkap pensiunan perusahaan rokok ini.

BERITA REKOMENDASI

Ia mengaku hadir dengan sanak saudaranya datang ke sini, karena sudah lama tidak melihat gejolak politik secara nyata.

Ia juga mengaku sengaja memakai baju batik rapi, karena mengira acara akan diadakan di dalam ruangan.

Namun, ternyata acara dilakukan di lapangan kampus. Sehingga ia harus duduk lesehan di paving jalan bersama saudara-saudaranya.

"Kalau lihat TV itu rasanya gemes gitu, makanya pingin lihat secara langsung suara yang lain. Pas dikabari ponakan yang kuliah di sini (Unitomo)," pungkasnya.

Bebas kepentingan politik

Ketua BEM Unitomo, Hendrik Rara Lunggi mengungkapkan, kegiatan ini menjadi kolaborasi mahasiswa di Jatim untuk untuk melawan politik dinasti dan mendorong penuntasan pelanggaran HAM.


Selain itu, juga menyatukan prinsip atau persepsi dari mahasiswa dan juga masyarakat bahwa Indonesia sedang tidak baik-baik saja.

Baca juga: Sindir Negara Barat, Prabowo: Ajarkan HAM, Tapi Kalau Anak-anak Dibom Bukan Pelanggaran HAM

"Kami ingin memberikan suatu gerakan yang besar dari seluruh Jawa Timur, dengan berkumpul di Surabaya dan menyuarakan (penolakan politik dinasti) ini bersama-sama," ungkap Hendrik

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas