Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Isu Hukum hingga HAM Calon Pemilik Panggung Debat Capres-Cawapres

Ketiga calon presiden dituntut untuk menjelaskan visi dan misinya terkait tema hukum, HAM, Pemerintahan korupsi hingga demokrasi, siapa yang kuat?

Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Isu Hukum hingga HAM Calon Pemilik Panggung Debat Capres-Cawapres
WARTA KOTA/WARTA KOTA/YULIANTO
Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) berbincang dengan kader muda Aryo Seno Bagaskoro (kiri) saat deklarasi dukungan pasangan bacapres Ganjar Pranowo dan bacawapres Mahfud MD di Gedung Arsip Nasional, Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (18/10/2023). Warta Kota/Yulianto 

Selain dirinya, menurut Ganjar, Mahfud MD yang saat ini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan HAM (Menko Polhukam) juga sudah mengetahui seluk-beluk permasalahan di Indonesia.

Hal itu, kata Ganjar, menjadi bekal dirinya untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan saat debat.

"Kami pernah punya pengalaman yang bisa ditunjukkan kepada masyarakat. Sehingga masyarakat yakin bahwa gagasan itu akan bisa diimplementasikan," lanjut Ganjar.

Sementara itu, Mahfud MD menyatakan ketika bersedia menjadi cawapres, maka konsekuensinya harus siap untuk berdebat dan menunjukkan kemampuan.

Menurutnya, debat merupakan bagian dari proses seleksi calon pemimpin yang dilakukan oleh masyarakat.

"Ketika bersedia menjadi calon, dengan segala yang ada harus siap berdebat dan memperlihatkan kemampuan, itu kan bagian dari proses seleksi dari masyarakat," kata Mahfud MD saat ditemui awak media di Posko Teuku Umar, Jakarta, Kamis.

Lebih lanjut, dirinya menuturkan tidak memiliki persiapan khusus untuk menyambut masa-masa debat nantinya.

Berita Rekomendasi

Baginya, debat akan mengalir begitu saja. Apalagi, akan ada mekanisme tanya jawab yang menurutnya tidak bisa dipersiapkan begitu saja.

"Seleksi oleh masyarakat, tidak, ya, bagi saya ndak perlu persiapan-persiapan khusus, kan tidak tau mau ditanya apa kalau siap, nanti pergi ke barat (yang ditanyakan) urusan timur kan ndak," terangnya.

Berdasarkan pertimbangan tersebut, Mahfud menyatakan, pada saatnya nanti, dirinya cukup hadir ke arena debat dan membiarkan masyarakat yang menilai kemampuannya.

"Ya sudah datang saja nanti masyarakat akan menilai," tandas dia.

Jadwal Debat Capres-Cawapres Pilpres 2024

Suasana panggung debat perdana capres di kawasan Kantor KPU RI, Senin (11/12/2023).
Suasana panggung debat perdana capres di kawasan Kantor KPU RI, Senin (11/12/2023). (Tribunnews.com/Mario Christian Sumampow)

Berikut ini jadwal debat capres-cawapres menjelang gelaran Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024:

Debat Pertama

- Waktu: Selasa, 12 Desember 2023
- Tayang: TVRI dan RRI
- Tema: Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, serta Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga

Debat Kedua

- Waktu: Jumat, 22 Desember 2023
- Tayang: TransTV, Trans7, CNN Indonesia, KompasTV, dan BTV
- Tema: Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan

Debat Ketiga

- Waktu: Minggu, 7 Januari 2024
- Tayang: MNC TV, iNews, RCTI, dan GTV
- Tema: Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, dan Geopolitik

Debat Keempat

- Waktu: Minggu, 14 Januari 2024
- Tayang: SCTV, Indosiar, dan MetroTV
- Tema: Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat, dan Desa

Debat Kelima

- Waktu: Minggu, 4 Februari 2024
- Tayang: tvOne, ANTV, NetTV, dan Garuda TV
- Tema: Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi

Sebagian artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Prabowo-Gibran Mengaku Siap Debat Pilpres 2024, Berikut Ini 5 Tema yang Resmi Ditetapkan KPU RI

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Chaerul Umam/Rizki Sandi Saputra/Fersianus Waku/Muhamad Deni Setiawan, Wartakotalive.com/Alfian Firmansyah)

>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas