Tak Khawatir Jika Jokowi Dukung Prabowo usai Pertemuan, Andika Perkasa: Keberpihakan Suatu Normal
Andika mengaku tak khawatir dengan pertemuan yang dilakukan kedua tokoh politik tersebut, termasuk soal adanya dugaan Jokowi mendukung Prabowo dalam
Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Acos Abdul Qodir
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Andika Perkasa merespons soal pertemuan antara Presiden Jokowi dengan calon presiden (capres) nomor urut 02 sekaligus Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto di Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024) siang tadi.
Andika mengaku tak khawatir dengan pertemuan yang dilakukan kedua tokoh politik tersebut, termasuk soal adanya dugaan Jokowi mendukung Prabowo dalam konstelasi Pilpres 2024 mendatang.
"Engga ada (kekhwatarian)," kata Andika kepada wartawan di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (29/1/2024).
Selain itu, mantan Panglima TNI era Presiden Jokowi itu menanggapi soal adanya isu dukungan Jokowi ke Prabowo menyusul pertemuan tersebut.
Menurutnya, jika Jokowi nantinya benar-benar berpihak ke Prabowo dalam konstelasi Pilpres hal itu dianggap normal asalkan sesuai ketentuan peraturan Undang-Undang.
"Menurut saya siapa berpihak pada siapa juga sesuatu yang normal. Yang penting kita semua mematuhi perundang-undangan," jelasnya.
Baca juga: Di Depan Para Pengemudi Ojol, Anies Janji Godok BPJS Bagi Para Ojek Online Lewat Kemenaker
Sebelumnya, ada momen menarik seusai Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto meresmikan graha utama akademi militer di Magelang, Jawa Tengah. Kali ini, keduanya tampak makan bakso pinggir jalan.
Pantauan Tribunnews, Senin (29/1/2024), Jokowi dan Prabowo tampak tiba sekira pukul 13.00 WIB di warung bakso pinggir jalan di Magelang. Jokowi terlihat memakai batik berwarna coklat dan Prabowo terlihat memakai kemeja berwarna putih.
Seusai tiba di lokasi, Prabowo dan Jokowi langsung duduk semeja untuk menyantap bakso. Tak lama kemudian, pelayan pun memberikan kelapa muda hingga teh manis hangat kepada Prabowo dan Jokowi.
Sebelum menunggu makanan tiba, Jokowi tampak serius berbincang dan memberikan arahan kepada Prabowo. Namun, tidak terdengar obrolan yang dibicarakan mereka berdua.
Baca juga: Cak Imin Mau Adu Data dengan Luhut: Ngerti Maslahat atau Mudarat Ndak?
Hanya saja, Presiden Jokowi sesekali menunjuk Prabowo seperti memberikan instruksi. Selanjutnya, Prabowo pun mengangguk seolah mengikuti arahan dari Presiden Jokowi.
Namun, kehadiran keduanya pun membuat riuh ribuan masyarakat sekitar. Mereka pun terus menerus meneriakan nama Prabowo dan Jokowi sembari memberikan simbol dua jari.
Turun Semobil Berpelat Indonesia
Ada momen tak terduga seusai Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto meresmikan graha utama akademi militer di Magelang, Jawa Tengah. Keduanya mendadak makan bakso pinggir jalan.
Menariknya, Presiden Jokowi dan Prabowo berangkat dengan satu mobil yang sama dari graha utama akademi militer. Keduanya terlihat menumpangi mobil kepresidenan dengan pelat merah bertuliskan Indonesia.
Adapun jarak graha utama akademi militer dengan lokasi makan bakso pinggir jalan Prabowo dan Jokowi berjarak sekitar 5 Km.
Baca juga: Tak Ada Pasal 281 Ayat 1 Huruf C yang Buat Jokowi Tak Bisa Kampanye, Perludem: Kalau Ada Itu Hoaks
Usai tiba di lokasi, Prabowo turun dari pintu kursi belakang sisi kiri dan Jokowi turun dari pintu kursi belakang sisi kanan.
Namun, tidak dijelaskan secara rinci pembicaraan yang dibahas keduanya saat berada di dalam satu mobil.