Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Djarot: Kita Akan Tertibkan Lagi Bangunan yang Berdiri di Kampung Akuarium

Djarot Saiful Hidayat menyebut akan kembali menertibkan permukiman kumuh yang kembali berdiri di kampung Akuarium, Jakarta Utara.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Djarot: Kita Akan Tertibkan Lagi Bangunan yang Berdiri di Kampung Akuarium
Tribunnews.com/ Fitri Wulandari
Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat saat ditemui di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyebut akan kembali menertibkan permukiman kumuh yang kembali berdiri di kampung Akuarium, Jakarta Utara.

Menurut Djarot, wilayah tersebut masuk dalam cagar budaya.

"Ya kita jaga, ya kita akan tertibkan lagi, kan itu masuk cagar budaya," ujar Djarot di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2017).

Karena itu, dikatakan Djarot, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mengembalikan fungsi kawasan tersebut sebagai cagar budaya.

Baca: Djarot: Selain Dibakar, Banyak Karangan Bunga Untuk Ahok-Djarot Dicuri

"Kita akan kembalikan (menjadi cagar budaya) nanti ya," ucap Djarot.

BERITA TERKAIT

Politikus PDI Perjuangan itu mengaku telah membahas permasalahan tersebut dan akan segera ditertibkan.

Sebelumnya muncul kabar warga kembali mendirikan rumah semi permanen di kawasan Kampung Akuarium yang telah ditertibkan Pemprov DKI.

Mereka mendirikan rumah tersebut lantaran minimnya penjagaan yang dilakukan Pemprov DKI, khususnya Wali Kota Jakarta Utara.

Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pun telah memerintahkan Wali Kota Jakarta Utara untuk menertibkan kawasan tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas