Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Happy Djarot Terkejut Foto-foto di Rumah Dinas Mendadak Hilang

Acara perpisahan digelar di rumah dinas Gubernur di Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2017) malam.

Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Happy Djarot Terkejut Foto-foto di Rumah Dinas Mendadak Hilang
Warta Kota/Theo Yonathan Simon Laturiuw
Istri Djarot, Happy Farida, menceritakan kekejutannya menjelang pergi dari rumah dinas. Dia mengaku banyak kaget dengan barang-barang yang mendadak lenyap 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sejumlah kejadian lucu mengenai Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat yang tengah bersiap keluar dari rumah dinasnya.

Hal itu terbuka ketika perpisahan Djarot dengan PNS Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri DKI serta awak media.

Acara perpisahan digelar di rumah dinas Gubernur di Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2017) malam.

Baca: Polisi Akan Periksa Sandiaga Uno Setelah Pelantikan Wakil Gubernur DKI

Sebuah acara santai yang mengalir begitu saja tanpa pembawa acara.

Tapi cukup ramai.

Istri Djarot, Happy Farida, menceritakan menjelang meninggalkan rumah dinas dia cukup terkaget-kaget karena barang mendadak lenyap tanpa sepengetahuannya.

Berita Rekomendasi

Farida mencerita Djarot punya hobi memajang foto-foto di lobi rumah dinas itu.

Baca: Fahri Lihat Novanto Masih Punya Kecenderungan Mengantuk yang Tinggi Sekali

Tadinya di dinding-dinding lobi rumah ditempel berbagai foto berbingkai kayu.

Foto dipasang mengelilingi dinding sampai terlihat penuh.

"Tapi hari ini sudah tak ada semua (foto-foto) itu. Sudah kosong ini," kata Farida kepada wartawan sambil menunjuk dinding yang sudah tak terpasang foto lagi, Kamis (12/10/2017).

Namun Farida belum tahu kemana foto-foto itu pergi. Makanya dia bingung dan belum sempat mengonfirmasinya ke Djarot. (Theo Yonathan Simon Laturiuw)

Artikel ini telah tayang di Warta Kota dengan judul: Istri Djarot Ngaku Kaget Foto-Foto di Rumah Dinas Mendadak Lenyap

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas