Polrestro Jakarta Timur akan Periksa 2 Oknum Polri yang Keroyok Pemuda di Jatinegara
Tapi dia belum bisa memastikan apa hasil pemeriksaan lanjutan tersebut bakal menentukan T dan S yang disangkakan pasal 170 KUHP
Editor: Eko Sutriyanto
Tiba-tiba datang sekitar 15 orang tak dikenal menghampiri kendaraan dinaiki anggota Mabes Polri lalu melakukan penyerangan hingga mengakibatkan kaca kendaraan pecah.
"Kesaksian mereka (anggota Mabes Polri) ada 15 orang langsung berkerumun mengelilingi mobilnya itu jam 01.40 dini hari ya. Terus salah satu orang itu memecahkan kaca mobil," ujarnya.
Erwin menuturkan setelah jadi sasaran amuk sekelompok orang tidak dikenal anggota Mabes Polri dan seorang warga sipil sempat meninggalkan lokasi kejadian tanpa membalas serangan.
Baca juga: Cegah Penularan Covid-19 Saat PTM, Binda Kaltim Akselerasi Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun
Tapi beberapa saat setelahnya kedua anggota Mabes Polri dan satu warga sipil kembali mendatangi lokasi, dengan maksud mencari para pelaku yang merusak mobil mereka naiki.
"Pelaku datang lagi yang berdua itu ke situ. Tiba-tiba di dekat situ nongkrong lah ada anak-anak, nah itu lah mereka akhirnya dipukuli. Setelah mereka mukuli dibawa lah yang berdua ini ke Polres," tuturnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Pekan Depan, Oknum Anggota Mabes Polri Tersangka Pengeroyokan Remaja Bakal Diperiksa Lagi