Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengadilan Dipasang Metal Detektor untuk Keamanan Rosa

Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta tampak lebih sesak, Senin (16/1/2012).

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Juang Naibaho
zoom-in Pengadilan Dipasang Metal Detektor untuk Keamanan Rosa
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Mindo Rosalina Manulang 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta tampak lebih sesak, Senin (16/1/2012). Petugas keamanan yang dilengkapi metal detector melakukan pemeriksaan ketat terhadap para pengunjung sidang.

Penjagaan tersebut untuk memastikan keamanan terpidana korupsi Wisma Atlet, Mindo Rosa Manulang, yang akan memberi kesaksian di persidangan lanjutan terdakwa M Nazaruddin. Pasalnya, Rosa mengaku mendapat ancaman pembunuhan ketika di Rutan Pondok Bambu.

Pantauan Tribunnews.com, beberapa personel Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) serta pihak kepolisian hadir mengawal Direktur Keuangan PT Anak Negeri tersebut.

Sementara sidang hari ini masih beragendakan pemeriksaan saksi-saksi, di antaranya Mindo Rosalina Manulang, Mohammad El Idris, dan Dudung Purwadi.(*)

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas