Menhub: Sudah Tidak Ada Lubang di Jalur Pantura
Menteri Perhubungan, EE Mangindaan menyatakan jalur mudik Pantai Utara (Pantura) sudah siap dilalui pemudik
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan, EE Mangindaan menyatakan jalur mudik Pantai Utara (Pantura) sudah siap dilalui pemudik. Jalan rusak atau jalan berlubang yang ada sudah diperbaiki.
"Kami sudah cek semua, lubang di jalur mudik terutama Pantura sudah lancar, sudah siap semuanya. Lubang-lubang sudah tidak ada," kata Mangindaan di Senayan, Jakarta, Kamis (1/8/2013).
Mangindaan menuturkan, untuk penambalan tersebut sudah dilakukan menggunakan aspal. Namun menurutnya, setelah Idul Fitri jalan yang biasa berlubang itu akan ditambal menggunakan beton.
"Nanti lubang-lubang tersebut setelah lebaran akan ditambal menggunakan beton," ujarnya.
Mangindaan meminta para pemudik mewaspadai jalur yang berpotensi menimbulkan kemacetan. Menurut Mangindaan ada beberapa jalur yang berpotensi menimbulkan kemacetan selama tradisi mudik berlangsung.
"Daerah macet harus diwaspadai pemudik seperti di Cikopo, Jomin dan jalur yang hendak memasuki Cirebon," pungkasnya.