Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sepanjang 2016, Ratusan Jaksa 'Nakal' Dijatuhkan Sanksi

Kejaksaan Agung ‎memberikan sanksi terhadap 167 jajarannya baik itu jaksa maupun tata usaha.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sepanjang 2016, Ratusan Jaksa 'Nakal' Dijatuhkan Sanksi
Istimewa
Gedung Kejaksaan Agung 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Sepanjang 2016, Kejaksaan Agung ‎memberikan sanksi terhadap 167 jajarannya baik itu jaksa maupun tata usaha.

Hal itu diungkapkan oleh Kapuspenkum Kejaksaan Agung, Muhammad Rum, Rabu (4/1/2017) saat rilis akhir tahun.

Baca: Kasus Jaksa Pamer Pistol tak Kunjung Rampung

Diterangkan Muhammad Rum, saksi yang diberikan pada 167 orang ini berbeda-beda sesuai dengan pelanggaran etik dan penyelewengan tugas pokok dan fungsinya.

"Jaksa yang dihukum ringan ada 37 orang, hukum sedang 31 dan berat ada 25. Jadi totalnya ada 93 jaksa," ungkap Muhammad Rum.

Baca: Jamwas Tunggu Laporan Terkait Kasus Jaksa Pangkalan Bun

Sedangkan untuk tata usaha di lingkungan Kejaksaan yang diberikan sanksi oleh jajaran Jaksa Agung Muda Pengawasan (Jamwas) ada 74 orang tata usaha, dengan rincian ‎hukuman ringan 24 orang, sedang 18 dan berat ada 32 orang.

Mohammad Rum  enggan membeberkan secara rinci pelanggaran etik dan penyalahgunaan jabatan seperti apa yang yang dilakukan mereka, termasuk sanksinya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas