Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bos DNA Pro Daniel Abe Ditangkap Polisi, Sempat Berkomitmen Kembalikan Dana Investasi

Bos investasi bodong DNA Pro Eliazar Daniel Piri alias Daniel Abe ditangkap polisi di Bandara Soekarno Hatta.

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Miftah
zoom-in Bos DNA Pro Daniel Abe Ditangkap Polisi, Sempat Berkomitmen Kembalikan Dana Investasi
Tangkapan layar dari akun Instagram Daniel Abe, @thisisdanielabe.
Sosok Daniel Abe, bos DNA Pro Akademi yang ditangkap oleh Bareskrim Polri di Bandara Soetta pada Minggu (24/4/2022). 

Dihimpun dari tayangan KompasTV, dua di antaranya merupakan petinggi DNA Pro, yakni Ferawaty alias Fei dan  Fauzi alias Daniel Zii (DZ). 

Kepolisian juga sudah memberikan red notice karena tersangka yang masih dalam pencarian terindikasi berada di negara Turki. 

Sosok Daniel Abe

Terkait profil dari Daniel Abe tidak terlalu banyak tersedia di dunia maya.

Diwartakan Tribunnews.com, Daniel Abe memiliki akun Instagram pribadi bernama @thisisdanielabe.

Akun miliknya itu memiliki pengikut sebanyak 14,9 ribu orang.

Selain itu tertera pula bio pada akun Instagramnya sebagai Director of DNA Pro Akademi.

Sosok Daniel Abe, bos DNA Pro Akademi yang ditangkap oleh Bareskrim Polri di Bandara Soetta pada Minggu (24/4/2022).
Sosok Daniel Abe, bos DNA Pro Akademi yang ditangkap oleh Bareskrim Polri di Bandara Soetta pada Minggu (24/4/2022). (Tangkapan layar dari akun Instagram Daniel Abe, @thisisdanielabe.)
BERITA TERKAIT

Kemudian pada unggahan di akun Instagram pribadinya, terlihat beberapa foto dan video kehidupan yang memperlihatkan keseharian dari Daniel Abe.

Salah satunya adalah video Daniel tentang pertanyaan terkait keunggulan dari DNA Pro Akademi.

Video yang diunggah pada 28 Januari 2022 itu diawali dengan sebuah pertanyaan.

“Apa keunggulan DNA Pro daripada robot trading lainnya?,” demikian pertanyaan yang tertera di dalam video.

Kemudian Daniel pun menjawab bahwa DNA Pro memiliki keunggulan yang cukup banyak dibanding robot trading lainnya.

Baca juga: Bareskrim Sebut Honor Menyanyi Rossa Rp 172 Juta dari Investasi Bodong DNA Pro adalah Uang Halal

Baca juga: Imbas Kasus DNA Pro, DJ Una: Saya Enggak Akan Mudah Percaya Orang Baru

Salah satunya adalah logika dan algoritma dibuka oleh DNA Pro.

Selain itu, Daniel menyebut withdrawal atau penarikan uang yang disimpan oleh pengguna di DNA Pro tidak terbatas.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas