Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya KH Dimyati Rois

KH Dimyati Rois merupakan ulama besar yang berpengetahuan luas, tawadhu, dan penuh kesederhanaan.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jokowi Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya KH Dimyati Rois
Istimewa
Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Ulama kharismatik asal Kendal, KH Dimyati Rois meninggal dunia, Jumat (10/6/2022) pukul 01.13 WIB di Rumah Sakit Tlogorejo, Semarang, Jawa Tengah. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan duka cita atas wafatnya ulama kharismatik KH Dimyati Rois pada Jumat (10/6/2022).

Presiden mengatakan KH Dimyati Rois merupakan ulama besar yang berpengetahuan luas, tawadhu, dan penuh kesederhanaan.

"Disegani dan dihormati berbagai kalangan," kata Jokowi dalam pernyataan persnya.

Semasa hidup, KH Dimyati Rois yang karib disapa Abah Dim, kata Presiden, menjadi teladan bagi kita semua untuk memupuk kemandairian di bidang ekonomi serta mengajarkan santrinya berwirausaha.

Baca juga: KH Dimyati Rois Meninggal Dunia, Menjabat Mustasyar PBNU sekaligus Ketua Dewan Syura PKB

"Mari kita doakan Abah Dim mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT," ujarnya.

Sebelumnya ulama kharismatik asal Kendal, KH Dimyati Rois meninggal dunia pada Jumat (10/6/2022).

BERITA REKOMENDASI

KH Dimyati Rois merupakan salah satu tokoh penting dan senior NU yang kini menjabat Mustasyar PBNU.

Kabar meninggalnya KH Dimyati Rois disampaikan melalui Instagram PBNU @nahdlatululama.

"Turut berduka atas meninggalnya guru sekaligus kiai kita semua. Beliau tak hanya sesepuh NU, tapi juga sesepuh bagi Nusantar Semoga perjuangan dan amal beliau diterima Allah SWT…Amin," tulis akun @nahdlatululama.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas