Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua DPR Kawal Pemilu, KPU Dinilai Harus Siap Maksimalkan Anggaran

Alvin sendiri mengapresiasi komitmen DPR untuk mengawal optimalisasi penggunaan anggaran pemilu.

Penulis: Reza Deni
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ketua DPR Kawal Pemilu, KPU Dinilai Harus Siap Maksimalkan Anggaran
Dok. DPR RI
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Puan Maharani. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani mengingatkan, anggaran Pemilu 2024 agar dilakukan secara efektif dan efisien serta dimaksimalkan sesuai dengan kebutuhan sejak dimulainya tahapan pemilu 14 Juni besok.

Terkait hal itu, Akademisi Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Silvanus Alvi mengatakan anggaran sebesar Rp76,6 triliun harus bisa digunakan secara maksimal oleh KPU.

“Kalau menurut saya dari apa yang sudah disepakati jadi pegangan. Misalnya dari DPR sudah menyepakati Rp76,6 Triliun itu sebaiknya KPU berusaha mengakomodir kebutuhan-kebutuhan. Sebaiknya diefisienkan saja apa yang sudah disepakati,” kata Alvin kepada wartawan, Senin (13/6/2022).

Alvin sendiri mengapresiasi komitmen DPR untuk mengawal optimalisasi penggunaan anggaran pemilu.

Baca juga: Bahas Rp 6 Triliun yang Belum Cair, KPU Akan Segera Rapat Terkait Anggaran dengan DPR

“Bisa betul-betul akan dikawal, karena contohnya saja PDIP, mereka mendukung Pemilu 2024, tentunya mereka kepengen Pemilu ini berjalan lancar.” tambah Alvin

Sebelumnya, Ketua DPR RI Puan Maharani memastikan, tahapan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 segera dimulai yaitu pada 14 Juni mendatang.

Berita Rekomendasi

Hal itu dikatakan Puan usai menerima audiensi komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU), di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/6/2022).

"Sudah sama-sama disepakati antara KPU dan DPR melalui Komisi II dan Pemerintah bahwa tahapan pemilu akan dimulai insyaallah sesuai dengan jadwal yang ada yakni 14 Juni 2022," kata Puan.

Baca juga: Pemilu 2024 Akan Jadi Tantangan Bagi KPU RI, Hasyim Asyari: Ibarat Lari Maraton

Untuk diketahui, Pemilu akan digelar pada 14 Februari 2024, sementara Pilkada Serentak akan digelar pada 27 November 2024.

Puan menjelaskan, jadwal waktu pendaftaran parpol sebagai peserta pemilu akan ditetapkan pada bulan Agustus 2022, dan verifikasi parpol calon peserta pemilu akan ditetapkan pada Desember 2022.

"Sehingga pelaksanaan tahapan-tahapan penyelenggaraan pemilu insyaallah sesuai dengan jadwal yang akan ditetapkan," ujar Puan.

Terkait dengan anggaran, DPR bersama pemerintah dan penyelenggara pemilu menyepakati besaran dana pelaksanaan pemilu 2024 adalah Rp 76,6 triliun.

Puan berharap anggaran tersebut dapat dipakai efektif untuk mewujudkan pemilu yang berkualitas.

"Kami berharap anggaran pemilu dapat dilaksanakan secara efisien dan efektif serta dimaksimalkan sesuai dengan kebutuhanya sejak dimulainya tahapan pemilu," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas