Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

4 Perbedaan e-KTP WNI dan WNA, Ini Rinciannya

Selain WNI, Warga Negara asing (WNA) juga berhak memiliki kartu tanda penduduk. Berikut ini perbedaan KTP WNI dan WNA.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in 4 Perbedaan e-KTP WNI dan WNA, Ini Rinciannya
TRIBUNJOGJA.COM | Bramasto Adhy
ILUSTRASI - Seorang petugas menunjukkan kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) yang akan diverifikasi di kantor Kecamatan Jetis, Jalan Diponegoro, Yogyakarta, Senin (25/06/2012) - Berikut empat perbedaan KTP untuk WNI dan WNA. 

3. Kewarganegaraan

e-KTP WNI semua kolom kewarganegaraan diisi Indonesia, tetapi untuk WNA disesuaikan kewarganegaraan masing-masing.

4. Warna belakang foto

Untuk KTP WNI memiliki latar belakang foto berwarna biru, sedangkan e-KTP WNA berwarna oranye.

Petugas melakukan perekaman ektp pada warga di Kecamatan Tegalsari, Senin (17/11). Meski Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menghentikan proyek Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik atau e-KTP. Layanan pembuatan KTP di Surabaya masih berjalan normal. SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ
Petugas melakukan perekaman ektp pada warga di Kecamatan Tegalsari, Senin (17/11). SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ (SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ )

Jumlah WNA di Indonesia

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Dirjen Zudan mengungkapkan jumlah WNA yang sudah mengurus KTP-el hingga Maret 2022 terdapat kurang lebih 13.056 WNA.

Ia juga membantah bahwa jumlah WNA yang ada di Indonesia ada jutaan.

Baca juga: Overstay Selama 2 Tahun, WNA asal Malaysia di Jambi Dideportasi

Berita Rekomendasi

"Saya sebagai penanggung jawab akhir pelayanan Adminduk melihat dalam database Dukcapil Kemendagri hingga Maret 2022 terdapat kurang lebih 13.056 ribu WNA yang sudah mengurus KTP-el. Jadi jumlahnya tidak sampai jutaan," tegasnya.

Ada 10 negara asal WNA yang paling banyak punya KTP-el.

Urutan pertama adalah Korea Selatan, urutan kedua Jepang, urutan ketiga dan seterusnya yakni Australia, Belanda, Tiongkok, Amerika Serikat, Inggris, India, Jerman, dan Malaysia.

"Ada 10 negara yang warganya paling banyak punya KTP-el, yakni WNA asal Korsel yang jumlahnya 1.227 orang. "

"WNA asal Jepang 1.057, Australia 1.006, Belanda 961, Tiongkok (China) 909, AS sebanyak 890, Inggris 764, India 627, Jerman 611 dan Malaysia 581. Sisanya dari berbagai negara lain," kata Dirjen Zudan.

(Tribunnews.com/Yurika/Larasati Dyah Utami)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas